TRIBUNNEWS.COM - Gelandang serang Septian David Maulana resmi memilih untuk bertahan bersama Mitra Kukar.
Setelah ada kabar yang beredar ia diincar oleh klub Malaysia, pemain asal Semarang ini melanjutkan kerja sama dengan klub asal Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, itu.
Baca: Empat Pemain Baru Ini Resmi Gabung Madura United Musim Depan, Ada Kiper Timnas dan Eks Bek Timnas
Bertahannya Septian David Maulana diketahui dari unggahan akun Instagram resmi Mitra Kukar.
"Deal! Pemain muda andalan Naga Mekes, Septian David Maulana, telah sepakat untuk tetap berkostum Mitra Kukar musim depan," tertulis di akun Instagram @mitrakukarfc.official.
Bersama Mitra Kukar, Septian David Maulana telah tampil 19 kali dengan mencetak empat gol dan enam assist.
Selama musim 2017, Septian lebih banyak fokus di Timnas U-23 Indonesia untuk laga Kualifiaksi Piala Asia U-23 2018 dan SEA Games 2017.
Baca: Ini Video Gol Berkelas Sepakan Septian David Maulana yang Sukses Merobek Jala Brunei Darussalam
Saat ini Septian David Maulana juga sedang fokus bersama Timnas Indonesia di Aceh World Solidarity Tsunami Cup (AWSTC) 2017.
@marceil7473 "Berikan yang terbaik bosque"
@muhammad_yn11 "Langsung aja kontrak jangka panjang pak, @erawanbrai @nor_alam_ @mitrakukarfc.official"
@alliyah_29 "Alhamdulillah, seandainya bisa kontrak jangka panjang aja, dia pemain bagus @mitrakukarfc.official"
Baca: Enam Pemain Jebolan Liga 1 Indonesia Ini Resmi Hijrah ke Malaysia dan Thailand
@urakennn "Berikan yg terbaik idola @septiandavidmaulana suksess trus"
@gunkshop "Loyal.. calon legend"
Baca: Seperti Keinginan Djadjang Nurdjaman, Ini 3 Pilar Persib Bandung yang Bakal Hijrah ke PSMS Medan
@ms_udinec "Alhamdulillah, sukses terus idola @septiandavidmaulana"
@andhikanurqobriyanto "@mitrakukarfc.official tambah kontrak jangka panjang. @septiandavidmaulana calon hebat"
@adriawan_ap "Alhamdulillah ya Allah, ayo total utk musim depan!!!!" (*)
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Septian David Maulana Resmi Bertahan di Mitra Kukar, Begini Harapan Netizen