Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penjaga gawang ketiga AC Milan, Antonio Donnarumma tampil gemilang saat diberikan kepercayaan oleh sang manajer, Gennaro Gattuso pada laga semifinal Coppa Italia yang dihelat di San Siro, Milan, Kamis (28/12/2017) dini hari WIB.
Dalam pertandingan itu, AC Milan keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan rival abadinya, Inter Milan dengan skor 1-0.
Antonio Donnarumma bermain penuh pada laga itu.
Ia dipercaya Gennaro Gattuso turun pada laga tersebut lantaran Gianluigi Donnarumma masih berkutat dengan cedera.
Sedangkan penjaga gawang kedua AC Milan, Marco Storari juga mengalami cedera saat pemanasan.
Penampilan Antonio Donnarumma saat menghadapi Inter Milan ini sekaligus menjadi debutnya bersama AC Milan setelah didatangkan pada awal musim.
Baca: Pemain Real Madrid Sergio Ramos dan Marcelo: Natal Ini Istimewa dengan Torehan Lima Gelar
Seakan membayar kepercayaan dari Gennaro Gattuso, Antonio Donnarumma tampil mengesankan selama 120 menit jalannya pertandingan.
Terhitung, kakak kandung dari Gianluigi Donnarumma itu mampu mementahkan tiga peluang emas yang dibuat oleh Mauro Icardi dan kawan-kawan.
Baca: Jadi Pahlawan Manchester United, Jesse Lingard Ungkap Pesan Jose Mourinho Sebelum Ia Diturunkan
Satu di antaranya yakni peluang emas yang didapatkan Inter Milan melalui kaki Joao Mario.
Ini adalah kisah yang sangat luar biasa dan ajang pembuktian bagi Antonio Donnarumma, karena sebelumnya ia dikecam keras oleh Ultras Milan yang menyebutnya "parasit" di musim ini.
Baca: Tundukkan Newcastle United 1-0, Manchester City Belum Terkalahkan
Bahkan, Ultras Milan pun sempat mengatakan bahwa Antonio Donnarumma didatangkan dengan kontrak 1 juta Euro hanya untuk membuat saudaranya, Gianluigi Donnarumma bahagia. (*)