TRIBUNNEWS.COM - PSMS Medan bakal bersua Persebaya Surabaya pada babak delapan besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (3/1/2018) sore.
Laga tersebut diprediksi akan berlangsung menarik.
Selain bertajuk duel klasik, laga nanti juga mengingatkan kembali pada final kompetisi Liga 2 musim 2017.
Bajoul Ijo, julukan Persebaya, ketika itu berhasil menjadi juara usai menang 3-2 atas PSMS melalui perpanjangan waktu.
Bagi pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman, Persebaya bukan lawan yang asing lagi. Mereka sudah saling tahu kekuatan tim.
BERITA REKOMENDASI