News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Begini Ucapan Kasar Fan Wigan yang Bikin Sergio Aguero 'Ngamuk'

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sergio Aguero berkelahi dengan fans

Bagas Reza Murti/BolaSport.com

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah kata-kata kasar disinyalir keluar dari mulut fan Wigan yang menjadi penyebab Sergio Aguero terlibat perkelahian usai laga Wigan Athletic Vs Manchester City di babak kelima Piala FA, Selasa (20/2/2018) dini hari WIB.

Manchester City tersingkir dari Piala FA usai menelan kekalahan 0-1 dari Wigan Athletic.

Usai laga, Sergio Aguero terlihat mendorong seorang suporter Wigan yang turun ke lapangan untuk merayakan kemenangan timnya.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, sumber Manchester City menyebutkan fan Wigan meludah ke arah Aguero dan mengucapkan kata-kata "Hisap kemaluan saya".

Aguero bertemu pengacaranya di klub pada sesi latihan pagi ini untuk menjelaskan versinya dan akan mengumpulkan pernyataannya kepada FA, disertai video yang akan mendukung penjelasannya.

Wigan dan Manchester City saat ini telah bekerja sama dengan kepolisisan Greater Manchester yang sedang melakukan penyelidikan terkait insiden tersebut.

Pihak Wigan telah berjanji akan melakukan segala sesuatu untuk mengidentifikasi fan yang terlibat insiden dengan Aguero, sehingga ia bisa juga diadili.

Pihak Man City merasa tidak ada cukup keamanan pada laga tersebut yang membuat suporter dapat masuk lapangan pada akhir laga.

Sementara, pihak Wigan menilai pihaknya tak bisa berbuat apa-apa untuk melindungi para pemain.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini