TRIBUNNEWS.COM - Live streaming Persebaya vs Madura United dalam Piala Gubernur Kaltim 2018 di MNC TV, Sabtu 24 Februari 2018 pukul 19.00 WIB
Jadwal Siaran Langsung Persebaya vs Madura United dalam Piala Gubernur Kaltim 2018 di MNC TV, Sabtu 24 Februari 2018 pukul 19.00 WIB
Dua partai perdana grup B antara Persiba Balikpapan vs Sriwijaya FC dan big match Madura United vs Persebaya Surabaya akan tampil hari ini.
Pukul 15.00 WIB yakni Persiba Balikpapan vs Sriwijaya FC akan membuka laga di Stadion Batakan Balikpapan tersebut.
Pukul 19.00 WIB giliran laga Persebaya Surabaya vs Madura United.
Tonton di sini: Live streaming Persebaya vs Madura United dalam Piala Gubernur Kaltim 2018 di MNC TV, Sabtu 24 Februari 2018 pukul 19.00 WIB
Deby Jawa Timur ini diprediksi bakal panas sejak awal.
Berlaga di Piala Gubernur Kaltim, Skuat Persebaya Surabaya siap tempur.
Mereka sudah bertolak ke Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis sore (22/2/2018).
Untuk memperebutkan tiket semifinal, Persebaya harus meladeni perlawanan Madura United, Sriwijaya FC, dan Persiba Balikpapan.
Tonton juga:
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera pun punya penilaian terkait persaingan timnya di fase grup.
“Saya sudah memantau tim Liga 1, jadi sudah tahu kekuatan mereka.
"Saya juga sudah menonton pertandingan mereka sebelumnya.
"Jadi, kami sudah tahu bagaimana mereka bermain.
"Kalau kami agak berbeda karena baru naik ke Liga 1,” kata Alfedo dilansir Bpost Online dari Sripo.
Tonton di sini: Live streaming Persebaya vs Madura United dalam Piala Gubernur Kaltim 2018 di MNC TV, Sabtu 24 Februari 2018 pukul 19.00 WIB
Sriwijaya kini telah melakukan banyak perombakan skuat dengan dilatih oleh Rahmad Darmawan.
Namun, penampilan mereka sudah terlihat lantaran mengikuti Piala Presiden 2018.
Lain halnya dengan Persiba.
Tonton di sini: Live streaming Persebaya vs Madura United dalam Piala Gubernur Kaltim 2018 di MNC TV, Sabtu 24 Februari 2018 pukul 19.00 WIB
Sejak turun kasta ke Liga 2, klub berjulukan Beruang Madu itu tidak banyak muncul di permukaan.
Perombakan skuat juga terjadi di bawah asuhan Wanderley Junior, eks pelatih Persipura.
“Semua tim Liga 1 bagus karena sudah persiapan.
"Sriwijaya tetap saja tim kuat.
"Persiba juga pasti punya target untuk naik lagi ke Liga 1.
"Saya pikir kita tetap harus bekerja keras untuk menang,” imbuh pelatih asal Argentina itu.
Dari semua kontestan itu, Alfredo paling memahami kekuatan yang dimiliki oleh Madura United.
Sebab, kedua tim telah bersua di babak grup Piala Presiden 2018.
Hasilnya, Persebaya sukses menang tipis 1-0 di laga tersebut (28/1/2018).
Duel Persebaya versus Madura United akan tersaji pada laga perdana, Sabtu (24/2/2018).
Madura United sedikit melakukan perubahan seiring dengan dicoretnya dua striker asing, Patrick N’Koyi dan Marcel Sacramento.
(Banjarmasinpost.co.id/Rahmadhani)