TRIBUNNEWS.COM - Arema FC mulai memberi lampu hijau untuk playmaker yang baru didatangkan, Balsa Bozovic.
Nama Balsa pernah mewarnai sepak bola tanah air sesaat bersama Persela Lamongan di musim 2015.
Kini gelandang berkebangsaan asal Montenegro itu kembali ke Indonesia untuk adu nasib bersama Singo Edan.
Balsa didatangkan Arema FC untuk menggantikan peran Rodrigo Ost dos Santos.
Kemampuan eks Melaka United tersebut dijajal tim pelatih Arema FC pada gelaran Piala Gubernur Kaltim 2018.
Sejauh ini, Balsa Bozovic sudah bermain untuk Arema FC pada laga kedua melawan Borneo FC.
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menyebut penampilan Balsa cukup apik dan mampu menarik perhatian.
"Kalau untuk memutuskan dia masuk atau tidak masih perlu kami pikirkan lagi."
"Tetapi untuk penampilanya kemarin memang cukup lumayan," katanya, dilansir Surya Malang.
Kualitas Balsa sebagai pengatur ritme permainan akan kembali dicoba pada laga pamungkas menantang Mitra Kukar.
"Besok masih ada pertandingan lawan Mitra Kukar dan dia juga sudah siap main."
"Jadi kami akan coba beri kesempatan untuk nanti selanjutnya akan ada diskusi lebih lanjut lagi," lanjutnya.