News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Kenapa Klub Sebesar Persib Terima Pemain Seleksi dari Kompetisi di Kasta Bawah?

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez (kanan) didampingi asistennya, Fernando Soler, saat ditemui di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Jumat (24/02/2018).

TRIBUNNEWS.COM - Klub besar sekelas Persib Bandung akhirnya buka suara terkait keputusan dengan menerima pemain seleksi dari kompetisi dari kasta bawah.

Seperti diketahui, Persib kerap kedatangan pemain seleksi dari Liga 2 dan Liga 3. Salah satunya yang kini telah dikontrak yakni M. Al Amin Syukur Fisabillah, pemain eks Liga 2.

Terbaru, adan Jainal Muhammad dari Liga 3.

Terkait keputusan tersebut, pihak Persib Bandung memiliki alasan. Selain karena usia muda, kemampuan para pemain itu juga dinilai sudah bisa untuk bermain di Liga 1.

Disampaikan oleh asisten pelatih Persib, Fernando Soler, para pemain muda tersebut dapat menjadi pelapis pemain inti Maung Bandung dalam kompetisi Liga 1 yang akan berlangsung panjang.

Ditambah lagi, pada musim 2018, akan ada Piala Indonesia yang direncanakan akan segera bergulir.

"Itu (tambahan pemain) untuk antisipasi jika ada pemain kami yang tidak bisa main," ujar Soler seperti dilansir Tribun Jabar.

"Apalagi bulan depan Piala Indonesia juga kan sudah mau mulai. Makanya pelatih masih mencari tambahan pemain, terutama di gelandang bertahan," ucap asisten Roberto Carlos Mario Gomez itu. 

Namun, hingga saat ini, pihak Persib belum bisa memberikan keputusan terkait pemain yang tengah seleksi, Jainal Muhammad.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini