News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFC 2018

Persija Jakarta Targetkan Raih Poin Penuh Saat Hadapi Johor Darul Ta’zim

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Persija saat menjalani sesi latihan jelang menghadapi Johor Darul Ta'zim di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (7/4/2018).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengincar kemenangan saat timnya menjamu Johor Darul Ta’zim pada matchday kelima Grup H Piala AFC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/4/2018).

“Kita harus respek sama mereka (JDT), tapi sekarang mereka harus datang ke jakarta. Kita harus kerja keras di sini, kita punya poin yang sama, terus kita bisa menang, bisa di jadi nomor satu,” kata Teco seusai memimpin latihan Persija di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (7/4/2018).

Menurutnya persaingan di Grup H menjadi lebih sengit, lantaran ketiga tim yakin Persija, JDT dan Song Lam Nghe An mengoleksi poin yang sama.

Namun, pelatih asal Brasil tersebut menambahkan timnya lebih diuntungkan karena laga lawan JDT bermain di kandang dan tim terakhir menghadapi Tampines Rovers yang sudah dipastikan tak lolos dari grup ini.

“Ya semua yang tiga klub, persija, johor sama tim yang dari vietnam punya 7 poin. Kita punya head to head lebih bagus dari tim dari vietnam, tapi yang head to head kita kalah lawan Johor,” ujar Teco

“Kita punya dua pertandingan, satu lawan Johor, terus yang terakhir lawan Tampines, kita bisa menang dua pertandingan, pasti kita lolos,” sambungnya.

Demi mencapai target kemenangan, di sisa tiga hari setelah tim berjuluk Macan Kemyoran itu dikalahkan PSMS Medan dengan skor 3-1, Teco pun langsung menggelar sesi latihan.

Dalam latihan sore ini, Teco terlihat membagi menjadi dua kelompok. Pemain yang turun menghadapi PSMS Medan menjalani program latihan ringan salah satunya dengan aerobik.

Sedangkan pemain lainnya, diberi materi latihan fisik tanpa bola serta melakukan penyelesaian akhir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini