TRIBUNNEWS.COM - Indra Mustafa kembali ke klubnya, Persib Bandung, guna mengikuti latihan jelang lawan Arema FC seusai mengikuti pemusatan latihan Timnas U-19 Indonesia.
Persib akan menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (13/9/2018) pukul 18.30 WIB.
Indra Mustafa kembali bergabung bersama Persib dalam sesi latihan di Stadion Arcamanik Bandung, Senin (10/9/2018) pagi.
Sudah hampir sebulan bek tengah Persib itu menjalani pemusatan latihan (TC) bersama Timnas U-19 Indonesia yang berpusat di Yogyakarta.
Kembalinya Indra Mustafa pun ditanggapi oleh pelatih Persib Mario Gomez.
"Kondisinya sangat baik karena dia (Indra) memang berlatih intens di Timnas. Kami bisa lihat, tidak ada masalah bagi Indra di hari pertama latihan ini," ujar Gomez, dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
Meskipun kembali ke Persib, Indra hanya bergabung dengan klub hingga laga melawan Arema FC.
Setelah itu pemilik nomor punggung 16 di Persib itu harus kembali mengikuti pemusatan latihan.
"Tapi, dia harus kembali tanggal 14 (September). Kami panggil dia untuk dipersiapkan saat pertandingan lawan Arema," kata Gomez.
Satu pemain Persib lain, Aqil Saviq, yang tergabung dalam pemusatan Timnas U-19 Indonesia belum bergabung dengan Persib.
Aqil saat ini masih berada di Yogyakarta bersama Timnas U-19 Indonesia dalam persiapan menghadapi Piala Asia U-19 2018 akan di gelar 18 Oktober - 4 November 2018.