TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia akan menggelar dua pertandingan uji coba FIFA Matchday pada bulan Oktober 2018.
Pada ajang tersebut, timnas Indonesia akan menghadapi timnas Myanmar pada 10 Oktober 2018.
Setelah itu timnas Indonesia juga akan menjajal timnas Hong Kong, 16 Oktober, kedua pertandingan itu bakal digelar di Stadion Wibawa Mukti.
Untuk itu, PSSI telah memanggil 23 nama pemain untuk mengikuti sesi pemusatan latihan atau training camp (TC).
Dari total 23 nama yang dipanggil, ada dua wajah anyar yang untuk pertama kali mendapat panggilan memperkuat timnas Indonesia.
Kedua pemain itu ialah pemain Madura United, Alfath Fathier, dan pesepak bola naturalisasi Indonesia milik Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra.
Dari nama-nama yang mendapat panggilan didominasi oleh pemain senior meskipun tetap ada beberapa pemain jebolan timnas U-23 Indonesia pada Asian Games 2018 lalu yang dipanggil.