TRIBUNNEWS.COM - Tim nasional (timnas) U-19 Indonesia akan bersua timnas U-19 Taiwan dalam laga perdana Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (18/10/2018) pukul 19.00 WIB.
Pelatih timnas U-19 Taiwan, Vom Ca Nhum, mengaku cukup percaya diri melawan timnas U-19 Indonesia, meski bakal berhadapan dengan ribuan suporter.
Dalam laman resmi AFC, juru taktik tersebut malah berharap suporter Indonesia bisa memadati SUGBK dan memberikan tekanan kepada para pemain Taiwan.
"Saya berharap penonton datang sebanyak mungkin di laga nanti." ujarnya.