TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timor Leste, Norio Tsukitate mengaku timnya fokus ke pertandingan kedua yakni melawan tuan rumah Indonesia.
Ia pun menyadari bahwa timnya diisi oleh pemain muda yang masih minim pengalaman.
Meski begitu, ia tetap optimistis bisa meraih kemenangan perdana.
"Kami yakin anak-anak mampu bermain baik besok. Mereka punya semangat dan tekad untuk meraih poin besok," katanya.
"Saya sudah siapkan strategi untuk lawan Indonesia besok. Tuan rumah punya pemain yang bagus dan punya kelebihan di kecepatan. Kami bertekad mampu mengimbangi permainan Indonesia."
Timor Leste tumbang dengan skor telak 0-7 dari Thailand di laga perdana mereka.
Timor Leste akan menghadapi Indonesia ada laga Piala AFF Suzuki 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (13/11/2018).