TRIBUNNEWS.COM - Barcelona menang melawan Espanyol dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion RCDE, Minggu (9/12/2018) dini hari WIB.
El Barca menorehkan skor telak 4-0 derbi Catalan.
Adalah Lionel Messi yang menjadi pahlawan kemenangan laga tersebut.
Mendominasi laga, Barca membuka keunggulan lewat Lionel Messi pada menit ke-17 melalui tendangan bebas.
Disusul kemudian, Ousmane Dembele yang sukses menggandakan skor pada menit ke-26.
Lalu Luis Suarez yang mencetak gol ketiga menjelang babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Messi kembali mencetak gol pada menit ke-65 melalui tendangan bebas.
Dengan ini, Messi menjadi pemain Liga Spanyol pertama yang mencetak dua gol melalui tendangan bebas pada satu laga pada musim ini.
Espanyol sempat memperkecil kedudukan pada menit ke-76, namun gol tersebut dianulir oleh wasit setelah Oscar Duarte terjebak offside.
Hingga laga berakhir, skor masih bertahan 4-0 untuk keunggulan Barcelona.
Hasil ini membuat El Barca kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan raihan 31 poin, sedangkan Espanyol berada di peringkat 9 dengan 21 poin.