TRIBUNNEWS.COM - PSSI mendenda PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan total sebesar Rp 100 juta akibat ulah suporter PSS Sleman dan Persita Tangerang di final dan perebutan posisi ketiga Liga 2 di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (4/12/2018).
Dari hasil Sidang Komdis PSSI yang diumumkan melalui laman resmi PSSI, Selasa (11/12/2018), disebutkan PT LIB telah gagal memberikan rasa aman dan nyaman.
PSSI memberikan hukuman denda total Rp 100 juta kepada PT LIB, terdiri atas Rp 50 juta untuk kelalaian di laga PSS Vs Semen Padang dan Rp 50 juta untuk laga Persita Vs Kalteng Putra.
Pada laga final antara PSS vs Semen Padang, suporter PSS sempat menyalakan flare.