TRIBUNNEWS.COM - Penyerang FC Barcelona, Lionel Messi, mencatatkan sejarah usai mencetak gol ke gawang Leganes dalam laga pekan ke-20 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu (20/1/2019) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Duel antara FC Barcelona dan Leganes berakhir dengan skor 3-1.
Gol-gol El Barca dibukukan oleh Ousmane Dembele (menit ke-32), Luis Suarez (71'), dan Lionel Messi (90+2').
Sementara itu, gol Leganes datang dari lesakan Martin Braithwaite (57').
BERITA REKOMENDASI