TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-22 Indonesia akan menggelar arak-arakan perayaan gelar juara Piala AFF U-22 2019.
Timnas U-22 Indonesia menjadi juara Piala AFF U-22 setelah mengalahkan timnas U-22 Thailand pada partai final di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2/2019).
Rencana awalnya, arak-arakan akan digelar pada setelah Witan Sulaeman Cs tiba di Indonesia, Rabu (27/2/2019).
Namun pasukan Indra Sjafri yang terdiri dari dua kloter, baru akan tiba di Tanah Air pada Rabu sekitar pukul 19.00 WIB
Karena kondisi tak memungkinkan, arak-arakan pun digeser ke hari selanjutnya, Kamis (28/2/2019).
"Arak-arakan rencananya akan digelar pada Kamis pagi," kata Sekretaris Menpora (Sesmenpora) Gatot S. Dewa Broto di kantornya, Jakarta.
"Terkait rutenya, baru akan kami bahas dalam rapat pada pukul 22.00 malam ini," ujarnya menambahkan.
Meski begitu, Kemenpora tetap akan melakukan penyambutan timnas U-22 Indonesia di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, hari ini.
"Jadi, malam ini tidak ada arak-arakan karena sudah malam," tutur Gatot sekaligus mengakhiri pernyataan.