TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR - Jelang musim kompetisi Liga 1 tahun 2019, Bali United FC resmi meluncurkan jersey baru yang akan dikenakan selama mengarungi kompetisi sepakbola kasta tertinggi di Indonesia.
Dalam jersey terbaru ini, Indofood masih jadi sponsor utama klub Serdadu Tridatu.
Logo Indofood kembali terpampang di bagian dada jersey Bali United musim 2019.
Sedangkan logo Indomie, sebagai salah satu brand populer yang dimiliki Indofood kembali tertera di bagian punggung atas jersey.
Di tahun keempat kerjasamanya dengan Bali United, Indofood telah menyiapkan berbagai program yang nantinya akan dilakukan di sepanjang tahun 2019.
Selain kembali mengadakan program penjualan produk dan kunjungan ke sekolah-sekolah, Indofood dan Bali United akan bekerjasama dalam pengembangan tim junior dan aset Bali United lainnya seperti official store, café, social media, serta radio.
Tim berjuluk Serdadu Tridatu akan kembali menggunakan jersey berwarna Serdadu Tridatu, merah, putih, dan hitam, seperti di musim-musim sebelumnya.
Peluncuran jersey terbaru ini menjadi bagian dari rangkaian acara Bali United Festival yang digelar di kompleks Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, 16 Maret 2019.
Dalam acara tersebut, Bali United juga secara resmi memperkenalkan para pemain yang akan mewakili tim kebanggaan Pulau Dewata tersebut dalam kompetisi Liga 1 tahun 2019.
Bekerjasama dengan PT Indofood sebagai sponsor utama mereka di musim ini, Bali United memberikan kejutan spesial bagi para fans, yaitu kesempatan untuk empat orang fans terlibat langsung dalam peluncuran jersey.
Tidak hanya beruntung menjadi empat orang fans yang mengenakan jersey terbaru untuk pertama kalinya, mereka juga berada di atas panggung bersama para pemain pada momen pengenalan tim.
Pemilihan empat orang fans ini dilatarbelakangi oleh keinginan Bali United bersama Indofood untuk terus menjalin kedekatan dengan fans.
“Empat orang fans ini adalah perwakilan dari para fans Bali United yang selalu setia mendukung kami hingga saat ini. Kami memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada para fans. Pemilihan empat orang ini juga merupakan bentuk rasa syukur kami yang di tahun 2019 ini telah berusia empat tahun,” tutur CEO Bali United, Yabes Tanuri
Direktur Indofood, Axton Salim mengungkapkan, Indofood mendukung Bali United untuk berprestasi di kompetisi Liga 1 tahun 2019.
“Keterlibatan fans dalam peluncuran jersey musim ini sekaligus menjadi bentuk apresiasi dari Bali United maupun Indofood kepada para fans."
"Semoga hal ini dapat menjadi inspirasi bagi pihak klub maupun fans untuk saling bahu-membahu dalam mengikuti musim kompetisi yang baru,” terangnya.
Empat orang fans dipilih dari berbagai kalangan mulai dari anak sekolah, remaja, hingga orang dewasa.
Mereka dipilih oleh Bali United bersama Indofood melalui beberapa kegiatan kolaborasi yang terjalin di antara keduanya.
Satu orang fans dipilih dari program kerjasama penjualan produk Indofood; satu orang fans dipilih dari program kerjasama kunjungan ke sekolah, satu orang fans dipilih dari program kerjasama pengembangan Bali United Café; dan satu orang lagi dipilih dari aktivitas social media.