TRIBUNNEWS.COM - Tottenham Hotspur berhasil menumpas perlawanan sesama wakil Inggris, Manchester City, pada leg pertama perempat final Liga Champions.
Bertempat di stadion baru yakni Tottenham Hotspur Stadium, Tottenham menjamu Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions pada Rabu (10/4/2019).
Man City sedikit diunggulkan melihat performa mereka lebih baik dari Tottenham di kompetisi domestik.
Tetapi Liga Champions panggung yang berbeda, pada laga kali ini Tottenham membuktikannya.
Baca juga: Karier Lionel Messi Berubah setelah Kalah dari Man United di Old Trafford
Man City mengambil insisiatif serangan pada babak pertama.
Baru semenit mereka memberi ancaman lewat sepakan keras kapten David Silva yang sedikit melenceng dari gawang Tottenham.
Kesempatan emas untuk memimpin didapatkan Man City pada menit awal pertandingan.
Pada menit 10' wasit asal Belanda Bjorn Kuipers menunjuk titik putih seusai Danny Rose melakukan pelanggaran di kotak penalti.