BOLASPORT.COM - Klub asal Brunei yang merupakan peserta asing di Singapore Premier League tampil bagus sejauh musim 2019 jalan.
Mereka makin solid setelah mendatangkan pelatih yang berpengalaman sebagai pemain Liga Inggris.
Sampai pekan ke-11 Singapore Premier League (SPL) 2019, Duli Pengiran Muda Mahkota (DPMM) FC asal Brunei yang berkuasa.
Dilatih eks gelandang sentral Norwich City dan Bournemouth, Adrian Pennock, DPMM FC menjelma jadi tim yang solid.
DPMM FC pernah menjuarai Liga Singapura pada 2015.
Setelah itu, Albirex Niigata merebut hat-trick juara kompetisi kasta tertinggi Negeri Singa pada 2016, 2017, dan 2018.
Artinya, empat musim terakhir, Liga Singapura milik asing bukan klub lokal.
Terakhir, Warriors FC adalah klub lokal yang menjuarai Liga Singapura pada 2014. (Estu)