TRIBUNNEWS.COM - Timnas Malaysia siap menghadapi Pra-Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan salah satu laga yang mereka hadapi tak jauh dari Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Timnas Malaysia pun sudah bersiap awal pekan ini dan mereka juga menghadapi satu uji coba penting.
Uji coba ini sebagai bahan mereka melakukan evaluasi sebelum melakoni perjuangan awal ke Piala Dunia 2022.
Pertandingan pemanasan ini akan terlaksana tiga hari sebelum lebaran.
Selain Malaysia, timnas Laos juga akan melakoni Pra-Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Mereka akan melawan Bangladesh pada 6 dan 11 Juni dan menjalani laga kandang dulu.
Untuk bersiap menuju dua partai tersebut, Laos akan menghadapi timnas Sri Lanka dua kali minggu ini sebagai bagian dari persiapan mereka.
Di bawah asuhan pelatih kepala asal Singapura, V. Sundramoorthy, mayoritas pemain timnas Laos berasal dari Young Elephants FC.
Klub ini telah menyumbangkan 13 pemain dari 23 nama yang dipanggil. (Estu)