Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Dua pemain Bhayangkara FC, Anderson Salles dan Flavio Beck Junior bakal menjadi pemain yang akan dijaga ketat oleh para pemain Tira Persikabo.
Sebabnya, kedua pemain tersebut merupakan pemain berbahaya yang dimiliki Bhayangkara FC.
Hal itu diungkap langsung oleh pelatih PS Tira Persikabo, Rahmad Darmawan dalam konferensi pers sebelum laga kontra Bhayangkara FC.
“Dia (Anderson) sangat bagus, kemarin baru saja mencetak gol lewat free kick melengkung dan juga ada gol yg dicetak lewat kepalanya. ini adalah salah satu pemain yang patut diwaspadai,” kata RD di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (3/7/2019).
“Selain itu top skor mereka di midfeld, Flavio punya kualitas sama bagusnya. Memang kita harus yakin bahwa harga sesuai kemampuan. Saya akan coba dan anak-anak saya pompa untuk megalahkan tim yang diisi dengan banyak pemain berkualitas,” tambahnya.
Lebih lanjut, RD yang menargetkan timnya bisa mengalahkan Bhayangkara mengatakan bahwa dirinya telah memberikan arahan khusus kepada anak asuhnya.
Setidaknya ada tiga arahan, salah satunya para pemain harus bisa bermain lepas dan mempunyai motivasi tinggi.
“Yang pasti saya selalu menekankan ke semua target itu dimuai dari proses, pertama motivasi, kemudian langkah selanjutnya adalah para pemain saya ingatkan untuk bisa bermain lepas,”
“Kemudian yang berikutnya harus sesuai dengan startegi yang kita berikan kepada pemain dalam pelatihan, kalau proses itu berjalan, selalu saya ingatkan semua hasil akan mengiringi perjalanan ini dengan baik,” pungkasnya.