News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2019

Live Score Hasil Babak Pertama Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera Liga 1, Skor Seri 2-2

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Live score hasil Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera Liga 1 2019, Skor seri 2-2

Live score hasil Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera, Skor seri 2-2

TRIBUNNEWS.COM - Catat link live score hasil laga Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera Liga 1 2019 sore ini, berikut susunan pemain.

Perseru Badak Lampung FC menjamu Barito Putera di pekan ketujuh Liga 1 2019 hari ini, Jumat (5/7/2019).

Laga Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera digelar di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung.

Pada babak pertama skor masih seri, 2-2.

Simak jalannya pertandingan babak pertama!

(link live score Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera ada di akhir berita)

Baca: Live Streaming Persebaya vs Persib Liga 1 2019 Petang Ini, Live Indosiar

Baca: Persib Dijamu Persebaya, Panggung Spesial Tersedia bagi Esteban Vizcarra

Pada babak pertama, kedua tim sama-sama terlihat sangat lemah di sisi penyerangan.

Bahkan di menit kedua, Silva Lucas sudah diganjar kartu kuning karena dianggap melakukan pelanggaran.

Beberapa kali baik dari Perseru Badak Lampung FC maupun Barito Putera masih tumpul di lini depan hingga menit ke-10.

Tim tamu pecah kebuntuan di menit ke 12, Samsul Arif berhasil manfaatkan kelengahan lini belakang Perseru Badak Lampung FC.

Samsul Arif cetak gol pertama untuk Barito Putera, skor berubah 0-1.

Setelah skor berubah, Barito Putera bermain secara terbuka dan sesekali melakukan penyerangan.

Sementara tuan rumah, Perseru Badak Lampung FC belum bisa melakukan ancaman berarti hingga menit ke-15.

Percobaan kembali dilakukan tim tamu, namun sepakan Evan Dimas masih melebar dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Perseru Badak Lampung lakukan ancaman di menit 25, sepakan Fernandinho melebar dan hasilkan tendangan sudut.

Fernandinho kembali ambil bola, peluang onm target pertama diciptakan tuan rumah, sayang sundulan masih bisa diamankan Aditya.

Tendangan sudut kedua dari Perseru Badak Lampung di menit 28 justru dinyatakan offside oleh wasit.

Setelah tertinggal, Perseru Badak Lampung FC bermain lebih barani.

Kembali tim tuan rumah ciptakan peluang berbahaya namun sayang bola hanya mengitari mulut gawang.

Serangan tanpa henti dilakukan Badak Lampung berhasil membuahkan hasil.

Pada menit 35, Wagsley Torres sukses jebol gawang Barito Putra.

Selebrasi berlebihan, Torres diberi kartu kuning oleh wasit.

Tuan rumah kembali punya kesempatan, assist Lestaluhu berhasil dimatangkan oleh Fernandinho di menit ke 39.

Skor berbalik unggul, 2-1.

Meski sudah berbalik unggul, Perseru Badak Lampung FC masih terus beri ancaman di lini pertahanan Barito Putera.

Sementara serangan balik dari Barito Putera masih terlihat lemah dan belum bisa bahayakan gawang Daryono.

Jelang babak pertama selesai, Prisca Womsiwor keluar digantikan Rafael Silva di menit ke 44.

Dan pada menit injury time, Samsul Arif berhasil menyamakan kedudukan di menit ke 45+2.

Skor 2-2 bertahan hingga babak pertama usai.

Laga Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera masih akan berlanjut di babak kedua.

Susunan Pemain

Perseru Badak Lampung FC

Daryono, Kurniawan, Yamashita. M Zainal, Syahrul, Akbar Tanjung, Fernandinho, Abdurahman Lestaluhu, Marquinhos, Waghsley Torres, Mushafri

Barito Putera

Aditya, Andri, Dandi, Donny, Beroperay, L. Silva, Paulo, Evan Dimas, Prisca, Pora, Samsul

Laga kontra Perseru Badak Lampung FC jadi ajang uji kegigihan kedua tim.

Laga Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera disiarkan secara langsung di Vidio.com.

Hasil pertandingan Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera juga dapat dilihat di live score pada tautan berikut ini.

LIVE SCORE >>>>

LIVE SCORE >>>> 

Live Streaming Perseru Badak Lampung FC vs Barito Putera di Vidio.com.

Vidio.com >>>>>

*Catatan: jadwal pertandingan dapat berubah sewaktu-waktu. Kualitas live streaming bukan tanggung jawab Tribunnews.com. (*)

(Tribunnews.com/ Siti Nurjannah Wulandari)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini