"Memberikan yang terbaik demi mendapatkan hasil yang terbaik yaitu tiga poin," ucap Robert Rene Alberts, dikutip Tribunnews dari laman resmi Persib.
Baca: Fakta Besok Big Match Persija vs Persib Liga 1 2019, Berebut Klasemen hingga Kata Ketum The Jak
Robert Alberts juga memiliki catatan apik ketika berhadapan dengan Persija saat menukangi PSM Makassar.
Pelatih berkebangsaan Belanda tersebut tidak terkalahkan dalam 4 pertandingan, satu menang dan sisanya imbang.
Sementara itu, tim tuan rumah yang juga mengincar kemenangan untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen Liga 1 2019 tentu tidak memberikan 3 poin dengan mudah.
Pelatih Persija, Julio Banuelos, mengatakan anak asuhnya akan tampil all out menghadapi Persib.
"Semua tahu bahwa pertandingan ini itu perting untuk kedua tim, tapi kami sebagai tuan rumah akan tampil habis-habisan dan memenangkan pertandingan karena itulah target kami," ungkap Julio Banuelos.
Baca: Update Klasemen Liga 1 2019 Seusai Persebaya Vs Barito: Bajul Ijo Naik Peringkat Meski Tak Menang
Berikut head to head Persija vs Persib
- (05/11/2016) Persija 0-0 Persib
- (22/7/2017) Persib 1-1 Persija
- (03/11/2017) Persija 1-0 Persib
- (30/06/2018) Persija 1-0 Persib
- (23/9/2019) Persib 3-2 Persija
Rekor pertemuan Robert Rene Alberts bertemu Persija saat menjadi pelatih PSM
- (16/11/2019) PSM 2-2 Persija
- (6/7/2018) Persija 2-2 PSM
- (15/8/2017) Persija 2-2 PSM
- (30/4/2017) PSM 1-0 Persija
Prediksi Skor Persija vs Persib 2-2
Prediksi Susunan Pemain
Persija
Shahar Ginanjar, Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, Ismed Sofyan, Tony Sucipto, Bruno Matos, Rohit Chand, Noveri Setiawan, Sandi Sute, Heri Susanto, Marko Simic.
Pelatih: Julio banuelos
Persib