News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Daftar 18 Pemain PSS Sleman yang Dibawa ke Markas Persib Bandung: Ada Nama Eks-Maung

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain PSS Sleman, Kushedya Hari Yudo (kiri depan) berebut bola dengan pemain Barito Putera, Evan Dimas Darmono dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (27/7/2019) sore. Dalam laga tersebut kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2. Tribun Jogja/Hasan Sakri Gozali

TRIBUNNEWS.COM - Tim PSS Sleman membawa 18 pemain ke markas Persib Bandung untuk melakoni laga pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (30/8/2019).

Sebagaimana diketahui, tim asuhan Seto Nurdiantoro ini tak datang berbekal kekuatan penuh.

Sebab, dua pilar PSS Sleman yakni Sidik Saimima dan Irkham Zahrul Mila tengah menjalani pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia.

Baca: Link Live Streaming Persija Vs PSM Makassar: Kenapa Raphael Maitimo Bisa Langsung Dimainkan?

Baca: Formasi dan Komposisi Skuat Persib Bandung Seusai Perombakan Pemain: Ini Prediksi Starting Line Up

Baca: Daftar Lengkap 18 Pemain Persija Jakarta Hadapi PSM Makassar: Usung Misi Balas Dendam

Baca: Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2019: Tim-Tim Besar Bergeliat, Arema-Persebaya Bak Berlomba

Baca: Kabar-Kabar Menarik Jelang Persib Bandung Vs PSS Sleman: Maung Kiper Baru, Pelatih Tim Tamu Pusing

Baca: Arema FC Bikin Sejarah dengan Menggaet Takafumi Akahoshi: Yakin Bukan Rekrutan Gagal

Selain kedua pemain tersebut, Laskar Sembada juga baru saja melepas lima pemain jelang bursa transfer paruh kompetisi.

Kelimanya ialah Irsan Lestaluhu, Junius Bate, Nerius Alom, Dika Bhayangkara, dan Rudi Widodo.

Berbekal skuat yang tersisa, pelatih Seto Nurdiantoro berharap timnya bisa mendapat hasil manis di akhir putaran pertama melawan Persib Bandung.

Optimisme eks pelatih PSIM Yogyakarta ini bukan tanpa sebab.

Terlebih dalam enam laga terakhir yang dilakoni, Brian Ferreira dan kolega hanya kalah satu kali yakni dari Tira Persikabo, 19 Agustus 2019 lalu.

Selebihnya, mereka meraih poin penuh termasuk saat memberi kekalahan menyakitkan untuk tamunya PSM Makassar dengan skor 3-2, Sabtu (24/8/2019) akhir pekan lalu.

Baca: Link Live Streaming Persija Vs PSM Makassar: Kenapa Raphael Maitimo Bisa Langsung Dimainkan?

Baca: Formasi dan Komposisi Skuat Persib Bandung Seusai Perombakan Pemain: Ini Prediksi Starting Line Up

Baca: Daftar Lengkap 18 Pemain Persija Jakarta Hadapi PSM Makassar: Usung Misi Balas Dendam

Baca: Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2019: Tim-Tim Besar Bergeliat, Arema-Persebaya Bak Berlomba

Baca: Kabar-Kabar Menarik Jelang Persib Bandung Vs PSS Sleman: Maung Kiper Baru, Pelatih Tim Tamu Pusing

Baca: Arema FC Bikin Sejarah dengan Menggaet Takafumi Akahoshi: Yakin Bukan Rekrutan Gagal

"Tujuan dalam setiap pertandingan tentu adalah bagaimana bisa mendapatkan poin. Tapi kembali lagi hal itu tidak mudah, sebab Persib adalah tim besar dan dihuni banyak pemain hebat serta pelatih mumpuni," ujar Seto, Selasa (27/8/2019).

Menilik persaingan di papan klasemen, PSS Sleman menyambangi markas Persib Bandung dengan kepala tegak.

Bagaimana tidak, kendati berstatus tim promosi, PSS memanaskan persaingan di papan atas.

Bercokol di peringkat kelima, mengantongi 24 poin.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memimpin latihan Persib Bandung bersama 3 pemain asing baru di Stadion Gelora Bandung lautan Api, Rabu (21/8). (TRIBUNJABAR.ID/DENI DENASWARA)

Berbanding terbalik dengan situasi tuan rumah yang tengah limbung.

Tim berjuluk Maung Bandung tersebut melewati tujuh laga tanpa kemenangan, menorehkan empat kekalahan dan tiga seri.

Meski begitu, statistik itu tak membuat Seto jemawa.

Ia menginstruksikan pemain PSS untuk mewaspadai Persib di setiap lini.

Menurutnya, walau tak menang dalam tujuh laga, bukan berarti Persib tidak bermain baik.

Baca: Link Live Streaming Persija Vs PSM Makassar: Kenapa Raphael Maitimo Bisa Langsung Dimainkan?

Baca: Formasi dan Komposisi Skuat Persib Bandung Seusai Perombakan Pemain: Ini Prediksi Starting Line Up

Baca: Daftar Lengkap 18 Pemain Persija Jakarta Hadapi PSM Makassar: Usung Misi Balas Dendam

Baca: Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2019: Tim-Tim Besar Bergeliat, Arema-Persebaya Bak Berlomba

Baca: Kabar-Kabar Menarik Jelang Persib Bandung Vs PSS Sleman: Maung Kiper Baru, Pelatih Tim Tamu Pusing

Baca: Arema FC Bikin Sejarah dengan Menggaet Takafumi Akahoshi: Yakin Bukan Rekrutan Gagal

"Saya yakin Persib Bandung akan berusaha keras untuk memenangkan pertandingan. Apalagi ini laga kandang terakhir putaran pertama. Mereka pasti sangat termotivasi meraih poin penuh," kata Seto.

"Artinya tim besar secara permainan bagus, hanya sisi hasil saja mungkin belum maksimal," tambahnya.

Dari 18 pemain PSS Sleman yang dibawa ke Bandung, ada nama mantan pemain Persib Bandung Jajang Sukmara.

Jajang Sukmara sempat menjadi idola bobotoh.

Dia juga pernah memperkuat Timnas Indonesia.

Berikut daftar 18 skuat PSS Sleman yang dibawa ke markas Persib Bandung :

1. Ega Rizky Pramana

2. Tri Hamdani Goentara

3. Asyraq Gufron Rachmadhan 

4. Alfonso De La Cruz Calero

5. Ichwan Ciptady Muhammad 

6. Muhammad Bagus Nirwanto 

7. Derry Rachman Noor 

8. Jajang Sukmara

9. Guilherme Fellipe De Castro

10. Wahyu Sukarta 

11. Brian Frederico Ferreira 

12. Ricky R Kambuaya 

13. Dave Mustaine 

14. Haris Tuharea 

15. Rangga Muslim Perkasa 

16. Arsyad Yusgiantoro

17. Yevhen Bokhasvilli 

18. Kushedya Hari Yudo. (*)


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini