TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-16 Indonesia sukses mencatatkan kemenangan pada laga perdana kualifikasi Piala Asia U-16 2020 melawan Filipina.
Melawan Filipina di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (16/9/2019), timnas U-16 sukses meraih kemenangan 4-0 pada laga Indonesia vs Filipina.
Berikut rangkuman hal-hal menarik di laga tersebut seperti dilansir Kompas.com:
Para Pencetak Gol
Empat gol timnas U-16 disumbangkan oleh Ahmad Athallah Araihan, Marselino Ferdinan, Alfin Lestaluhu, dan Wahyu Agong Drajat.
Posisi Klasemen
Dengan kemenangan ini, Indonesia untuk sementara menempati peringkat ke-3 klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 dengan raihan 3 poin.
Baca: Hasil Drawing Wakil Indonesia di China Open 2019: Marcus/Kevin Langsung Bertemu Lawan Tangguh
Baca: Exco PSSI Ungkap Simon McMenemy Belum Pantas Latih Timnas Indonesia: Dianggap Gagal Memilih Pemain
Baca: Kronologi Pelemparan Bus Skuat Persib: Terduga Pelaku Berjaket Abu-abu Menunggu di Trotoar
Baca: Kabar Populer Soal Persib Bandung: Omid Nazari Terima 9 Jahitan, Bobotoh Dapat Pesan Ini
Jalannya pertandingan timnas U-16 vs Filipina
Para pemain timnas U-16 langsung berinisiatif menyerang pada awal pertandingan babak pertama.
Peluang emas pertama timnas U-16 Indonesia tercipta pada menit ke-8 melalui Elvateeh Varesia Akhada.
Menerima umpan dari rekannya, Elvateeh kemudian berhadapan satu lawan satu dengan kiper Filipina, Emmanuel Martin Puno.
Elvateeh lalu melepaskan tendangan jarak dekat, tetapi bola masih bisa dihalau oleh sang kiper.
Pada menit ke-15, tuan rumah kembali mendapatkan peluang, kali ini lewat Ahmad Athallah Araihan.
Namun, sepakan Athallah di kotak penalti masih bisa diblok oleh dua pemain bertahan Filipina. Bola liar kemudian disambut Valeroen, tetapi bola masih melambung jauh di atas mistar gawang.