Laga seru lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-20 mempertandingkan Bhayangkara FC vs Borneo FC, disiarkan live Indosiar pukul 15.30 WIB.
TRIBUNNEWS.COM - Akses link streaming laga Bhayangkara FC vs Borneo FC dapat diikuti pada berita ini.
Laga seru lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-20 mempertandingkan Bhayangkara FC vs Borneo FC, Minggu (22/9/2019).
Pertandingan Bhayangkara FC vs Borneo FC akan berlangsung di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
Kick off laga Bhayangkara FC menjamu tamunya Borneo FC pada pukul 15.30 WIB live Indosiar.
Baca: Prediksi Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1: Sering Berbagi Poin, Pertandingan Bakal Alot
Baca: Prediksi Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1 2019, Menanti Performa Impresif Sihran
Saat ini, The Guardian (Bhayangkara FC) berada di peringkat ke-10 dengan raihan poin 22 dari 19 laga yang telah dilakoni.
Tim asuhan Paul Munster itu mampu mencatatkan lima kali kemenangan, tujuh kali hasil imbang, dan tujuh lainnya beakhir kakalahan.
Posisi lebih baik dimiliki oleh Borneo FC dalam tabel klasemen Liga 1 2019.
Tim asuhan Mario Gomez menempati posisi kelima dengan memiliki oin 29 dari 19 penampilan.
Tim Pesut Etam mampu menorehkan tujuh kali kemenangan, delapan kali hasil imbang, dan tiga laga berakhir kekalahan.
Dilihat dari statistik pertandingan kedua tim, hasilnya sama kuat.
Dari tujuh kali petemuan, baik The Guardian maupun Pesut Etam (Borneo FC) sama-sama mengoleksi dua kemenangan.
Sementara tiga pertandingan bagi kedau tim berakhir seri.
Borneo FC memiliki catatan apik dengan hanya mengalami sekai kalah dalam 14 pertandingan terakhirnya.
Kekalahan Pesut Etam saat bertanding melawan Bali United yang berakhir 2-1, 28 Agustus 2019.
Berikut link streaming Bhayangkara FC vs Borneo FC:
Kondisi berbanding terbaik dimiliki tuan rumah Bhayangkara United.
Tim asuhan Paul Munsters itu dari 10 pertandingan terakhirnya baru mampu mengoleksi satu kemenangan, empat kali hasil imbang, dan sisanya mengalami kekalahan.
Namun hasil kemenangan yang di peroleh The Guardians di laga terakhirnya melawan Barito Putera.
Bhayangkara United mampu mempermalukan tuan rumah dengan skor 1-4, pada 18 September 2019.
Dengan mempunyai catatan poitif tersebut, Borneo menargetkan poin dalam lawatannya ke Bekasi.
Hal tersebut disampaikan oleh pelatih Borneo FC, Mario Gomez seperti yang dilansir dari Tribun Kaltim.
"Kami mencoba menyambung hal itu, kita coba dapat satu atau tiga poin. Tentu pertandingan besok (hari ini) akan berlangsung sulit, tetapi kami akan berusaha," ujar mantan pelatih Persib Bandung tersebut.
Baca: Prediksi Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1: Pesut Etam Tanpa Dua Pemain Pilar
Baca: Prediksi Skor Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1 2019, Tekad Kedua Tim Lanjutkan Tren Positif
Gomez juga menyatakan kebanggaannya kepada tim yang diasuh mampu mempertahnakan rekor positif.
"Dan saya selalu bangga dengan pemain, karena dari 14 laga terakhir kami hanya kalah 1 kali dari Bali United, mereka main bagus tapi tidak dapat poin," ucap Mario Gomez.
Walaupun demikian, coach Gomez tidak lantas menganggap enteng laga ini.
Menurutnya, Bhayangkara akan tampil beda karena bermain di kandang sendiri pasca menuai hasil positif di laga sebelumnya.
"Dan mereka akan bermain kandang, apalagi dalam laga terakhir mereka dapat menang dari Barito Putera, menjadi hal penting untuk kita bisa dapatkan 3 poin di sini besok," katanya.
Ajang Curi Poin Dalam Laga Tandang.
Laga seru ini akan tersaji mulai pukul 15.30 WIB live Indosiar.
Diungkapkan oleh Manajer Borneo FC, Dandri Dauri menginginkan timnya meraih poin.
Hal iu dilakukannya sebagai ganti poin kegagalan putaran pertama saat bermain di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.
Pada laga tersebut usai dengan skor 1-1 bagi kedua tim, 16 Mei 2019.
Baca: Bhayangkara FC vs Borneo FC Liga 1 Sore Ini: Ajang Balas Dendam Pesut Etam
Baca: Jadwal Bola Hari Ini - Timnas Indonesia Live RCTI, Chelsea vs Liverpool, Bhayangkara FC vs Borneo FC
"Lawan Bhayangkara FC jadi misi kita untuk mengganti poin yang hilang saat menjamu mereka diputaran pertama," ungkapnya.
"Saat itu kita mampu diimbangi mereka di Stadion Aji Imhut Tenggarong, jadi kita harus balas nanti di Stadion Patriot," tegasnya, seperti yang dilansir dari laman resmi Borneo FC.
Target tersebut diungkapkan oleh Danfdri tanpa menganggap remeh kekuatan Bhayangkara United.
"Tanpa mengecilkan tuan rumah, tapi anak-anak kita dorong terus untuk mampu menambah poin yang ada saat ini," ucapnya.
Menurutnya, persaingan papan atas Liga 1 2019 berlangsung ketat.
Suatu tim bisa saja terpeleset manakala mengalami kekalahan karena selisih poin antar tim tipis.
"Ada dipapan atas klasemen sekarang bukan jaminan kita semua tenang, karena kalo terpeleset ya bisau turun karena kita tau jarak poin antar klub juga tipis," pungkasnya..
Berikut link streaming Bhayangkara FC vs Borneo FC:
Perkiraan susunan pemain Bhayangkara FC vs Borneo FC:
Bhayangkara United: W Nugroho (GK), M Rochman, Jajang Mulyana, Anderson Salles, Alsan Sanda; Teuku Ichsan, Adam Alis, Lee Yoo-joon, Hedipo Gustavo; Dendy Sulistyawan, Bruno Matos.
Borneo FC: Nadeo Arga Winata (GK), Wildansyah, Javlon Guseynov, Juan Alsina, Nur Diansyah; Makarius Suruan, ultan Samma, Aldjufri Daud, Terens Puhiri, Renan da Silva, Lerby Eliandri.
(Tribunnews.com/Giri)