TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah pertandingan akan berlangsung pada Senin (30/9/2019) dan Selasa (1/10/2019) baik dikancah dalam maupun luar negeri.
Pertandingan hari ini dari kompetisi domestik akan melangsungkan gelaran dari Liga 2 2019.
Liga 2 pekan ke-20 melangsungkan dua pertandingan untuk wilayah Timur.
Pertandingan dimulai pada pukul 15.30 WIB di antaranya terdapat derbi Jatim antara Persatu Tuban vs Persik Kediri.
Baca: Ole Gunnar Solskjaer Pertimbangkan Harry Maguire Jadi Kapten Manchester United
Baca: Manchester United Ingin Gaet Nemanja Matic dari Manchester United
Laga Persatu Tuban vs Persik Kediri akan dilangsungkan di Stadion Bumi Wali, Tuban live di TVOne.
Laga ini akan berlangsung panas mengingat kedua tim berada di kondisi yang berbeda.
Persik Kediri menempati puncak klasemen Wilayah Timur.
Persik Kediri yang juga berjuluk Macan Putih berhasil mengoleksi 30 poin hasil dari 17 penampilan.
Tim yang diasuh Alfiat ini mampu mencatatkan delapan kemenangan, enam kali hasil imbang, dan tiga kali mengalmai kekalahan.
Adapun Persatu Tuban berada di dasar klasemen Wilayah Timur.
Tim kebanggaan warga Tuban itu baru mengoleksi 14 poin hasil dari 15 penampilan.
Catatan berbeda juga dimiliki oleh kedua tim dalam lima pertandingan terakhirnya.
Adapun dari liga kompetitif di dunia yaitu Liga Inggris akan melangsungkan partai Big Match antara Manchester United vs Arsenal.
Baca: Jelang Lawan Tottenham Hotspur: Kimmich Optimis, Chairman Bayern Munchen Ungkap Pernyataan Berbeda
Baca: Prediksi Susunan Pemain MU vs Arsenal di Liga Inggris 2019, Pogba Diragukan, Aubameyang Siap Main
Manchester United akan menjamu Arsenal dalam lanjutan pekan ke-6 Liga Inggris 2019, dini hari nanti, Selasa (1/10/2019) pukul 02.00 WIB.
Pertandingan ini akan disiarkan melalui Mola TV langsung dari Old Trafford Stadium.
Manchester United akan bertemu lawan yang menjadi musuh bebuyutan dalam beberapa dekade silam, Arsenal.
Mengingat perseteruan antara MU dan Arsenal, tentu akan mengingat dua sosok yang berpengaruh dalam dua puluh tahun, Sir Alex Ferguson di Manchester United dan Unai Emery di Arsenal.
Jelang laga Big Match kedua tim dalam kondisi timpang.
Manchester United kemungkinan besar akan kehilangan Rashford dan Martial karena cedera yang belum pulih.
Pun Paul Pogba masih belum pasti dimainkan, meskipun Solskjaer optimis, gelandang asal Prancis bisa diturunkan sejak menit awal.
Diprediksi, MU akan menurunkan talenta muda seperti Tahith Chong dan Mason Greenwood.
Adapun dari The Gunners tidak akan bisa menurunkan striker andalan mereka, Alexandre Lacazette.
Baca: Prediksi MU vs Arsenal di Liga Inggris 2019, Adu Strategi Solskjaer-Unai Emery
Baca: Prediksi Susunan Pemain MU vs Arsenal di Liga Inggris 2019, Pogba Diragukan, Aubameyang Siap Main
Pemain Timnas Prancis itu dikabarkan akan absen hingga Oktober.
Sebagai gantinya, Arsenal sudah bisa menurnkan rekrutan barunya di ajang Premier League, Kieran Tierney.
Saat ini, MU menempati peringkat ke-11 dengan raihan delapan poin hasil dari enam pertandingan.
Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu menorehkan dua kemenangan, dua kali seri, dan sisanya berkahir dengan kekalahan.
Sementara Arsenal menempati peringkat kedelapan dengan raihan poin 11 dari enam laga yang telah dilakoni.
Berikut jadwal sepak bola hari ini:
Liga 2.
Senin, 30 September
15.30 WIB: Persewar Waropen vs PSIM Jogja ( Cendrawasih).
15.30 WIB: Persatu Tuban vs Persik Kediri ( Bumi Wali Tuban)
Liga Inggris
Selasa, 1 Oktober 2019.
02.00 WIB (dini hari): Manchester United vs Arsenal (Old Trafford).
Liga Italia
Selasa, 1 Oktober 2019.
01.45 WIB (dini hari): Parma vs Torino (Ennio Tardini).
(Tribunnews.com/Giri)