“Saya juga berharap mereka bisa memberikan tekanan kepada kami, agar pemain bisa mendapatkan pelajaran dari pertandingan," kata Fakhri.
"Kenapa China, karena kekuatan negara China mirip seperti dua negara yang ada di Grup K kualifikasi Piala AFC U19,” ujarnya menambahkan.
Senada dengan Fakhri, pelatih China, Cheng Yao Dong, melihat Indonesia memiliki karakteristik yang mirip dengan lawan China di Kualifikasi Piala AFC U-19 yaitu Myanmar dan Singapura.
"Indonesia tim bagus dengan permainan cepat. Itu kenapa, sama seperti pelatih Indonesia (Fakhri Husaini), memanfaatkan dua laga uji coba Internasional sebagai persiapan kami menyongsong kualifikasi Piala AFC U19,” ucap Cheng Yao Dong.
“Indonesia menurut kami memiliki kekuatan seperti dua tim lain di Grup I, kualifikasi Piala AFC U19. Permainan cepat, seperti Myanmar dan kolektif seperti Singapura,” katanya melanjutkan.
Pertandingan kali ini akan menjadi momen di mana kedua tim pertama kali bertemu.
Sudah selayaknya kedua tim menampilkan kemampuan terbaik yang mereka miliki di lapangan.
Soal Penilaian Harian & Pembahasan Kunci Jawaban Geografi Kelas 12 SMA/MA Pola Keruangan Desa & Kota
Soal & Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Bab 2 Kurikulum Merdeka : Iklan, Slogan dan Poster
Berikut link live streaming timnas U-19 Indonesia vs U-19 China:
DISCLAIMER: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. Tribunnews.com tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.