Hasil Akhir Sassuolo vs Inter Liga Italia: Diwarnai Dua Penalti, Nerazzurri Menang 3-4
TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Sassuolo harus mengakui 3-4 atas tim tamu Inter ajang Liga Italia 2019, Minggu (20/10/2019) di Stadion Mapei.
Gol kemenangan Inter dicetak Lautararo di menit 2, 71 dan Lukaku menit 38, 44.
Sementara tuan rumah berhasil memperkecil lewat Berarrdi di menit 16, Djuricic 74 dan Boga 82.
Baca: Hasil Babak Pertama Sassuolo vs Inter Liga Italia: Brace Gol Lukaku Bawa Unggul Nerazzurri 1-3
Baca: Hasil Akhir Juventus vs Bologna Liga Italia, Juventus Menang Tipis di Kandang
Baca: Romelu Lukaku di Inter Milan tak Menemui Kesulitan kata Mauro Icardi
Jalannya Pertandingan
Inter di awal babak pertama langsung melakukan serangan dengan menghasilkan sepak pojok.
Sepak Pojok Nerrazurri menghasilkan kemelut dan Lautaro Martines berhasil memanfaatkannya menjadi gol di menit ke-2.
Proses terjadinya gol berawal serangan cepat yang dilakukan di awal babak pertama, lini belakang Sassuolo panik dan menciptakan kemelut melalui peluang sepak pojok.
Lautararo mendapat bola hasil kemelut dan melakukan tendangan keras yang menghujam di sisi kanan gawang Sassuolo.
Skor sementara Inter unggul 0-1 atas tuan rumah.
Setelah unggul Nerrazurri sedikit mengendurkan serangannya.
Petaka justru datang bagi tim besutan Antonio Conte di menit 16, Sassuolo berhasil menyamkan kedudukan menjadi 1-1 lewat aksi Berrardi.
Proses terjadinya gol, solo run Berarrdi di sisi kanan lini pertahanan Inter yang berhasil merangsek hingga dalam kotak penalti.
Ia melepaskan tendangan keras medatar dengan kaki kanan yang mengarah ke sudut sempit diluar jangkauan Handanovic.