Sebagai pengganti tidak memberangkatkan rombongan secara resmi ke Bali, Viking berencana akan menggelar doa bersama dan nonton bareng.
Namun, dia belum bisa memastikan kapan dan di mana acara itu digelar.
"Kami di Bandung mengadakan doa bersama, mengadakan nobar. Kami sekarang mau merancang itu semua, jadi ya inginya Persib-nya menang karena partai gengsi, partai yang penting kami di sini mengadakan doa bersama dan nobar," ucapnya.
Polda Bali Beri Izin
Kabar gembira bagi Persib Bandung dan bobotoh.
Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta dipastikan digelar di Bali.
Pertandingan akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Pertemuan Persib Bandung vs Persija Jakarta digelar Senin (28/10/2019) pukul 16.30 WITA atau 15.30.
Kepastian tersebut diperoleh setelah Kepolisian Daerah Bali mengeluarkan izin keramaian untuk pertandingan bigmatch tersebut, Jumat 25 Oktober 2019.
Baca: Pemain Ini Berani Lempar Pizza ke Muka Sir Alex Ferguson Seusai Bigmatch Man United vs Arsenal
Baca: Hal-Hal Menarik Saat PSM Kalahkan Madura United: Rekor Terjaga di Makassar
Baca: Bonus Berlipat Menanti Skuat Persib Bandung Jika Bisa Jungkalkan Persija
Baca: 13 Kali Beruntun Gagal Naik Podium, Menyerahkah Valentino Rossi?
Sedianya, duel sarat gengsi tersebut digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Namun, karena tak keluarnya izin keramaian dari Polda Jawa Barat beberapa waktu lalu, laga pun dialihkan ke luar Bandung.
“Sehubungan dengan hal tersebut di atas, bahwa Sekretaris Umum PT Bali Bintang Sejahtera mengajukan surat permohonan izin keramaian kegiatan pertandingan sepak bola pada hari Senin tanggal 28 Oktober 2019 pukul 16.30 WITA. Pada dasarnya, Polda Bali tidak keberatan dengan kegiatan tersebut diselenggarakan,” tulis surat bernomor B/7250 /X/YAN.2.1/2019/Ditintelkam tanggal 25 Oktober 2019, di laman resmi Persib Bandung.
Rekomendasi ini sebetulnya tak terlepas dari sejumlah pertimbangan.
Salah satunya dengan memperhatikan situasi Kamtibmas di Bali yang saat ini dinilai cukup kondusif dan mumpuni untuk digelarnya pertandingan besar.