Jadwal Liga 1 2019 Pekan 26: PSIS vs PSS, Persebaya vs PSM dan Persib Live Indosiar
TRIBUNNEWS.COM - Simak dalam berita ini jadwal Liga 1 2019 pekan 26 yang akan berlangsung pada Kamis (31/10/2019) hingga Minggu (3/11/2019) dan disiarkan Indosiar, Vidio.com dan OChannel.
Jadwal Liga 1 2019 pekan 26 selengkapnya ada di akhir berita.
Baca: Hasil Klasemen Liga 1 2019, Persib dan Arema Masuk 10 Besar, Persija Tertahan di Papan Bawah
Baca: Preview Persebaya vs PSS Sleman di Liga 1 2019, Elang Jawa Tanpa Brian, Osvaldo Haay Siap Main
Barito Putera akan membuka laga pekan 26 Liga 1 2019 dengan menjamu Borneo FC di Stadion Demang Lehman.
Tim asuhan Djadjang Nurdjaman perlu tambahan tiga poin untuk menjauh dari zona merah Liga 1 2019.
Mengingat persaingan tim papan bawah sangatlah sengit.
Barito Putera hanya selisih tiga poin dengan Persela yang berada di batas zona merah.
Sementara lawannya, Borneo FC berada dalam jalur positif setelah lalui lima laga tanpa kekalahan.
Alhasil, tim asuhan Mario Gomez berhasil bertengger di urutan kedua dalam klasemen sementara Liga 1 2019.
Baca: Persebaya Surabaya Berniat Rekrut Brylian Aldama
Di tempat lain, pemuncak klasemen Bali United akan menjamu tim papan bawah Persela.
Pada pertemuan pertama, Persela berhasil mencuri poin dari Bali United ketika berlaga di hadapan publik sendiri.
Namun, pekerjaan yang tidak mudah akan dihadapi Nilaizar selaku juru taktik Persela mengingat Bali United memiliki tren positif di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Dalam putaran pertama, tim asuhan Stefano Cugurra tak tersentuh kekalahan ketika bermain di hadapan publik sendiri.
Di waktu yang berbeda, ada laga big match antara PSIS kontra PSS dan Persebaya kontra PSM.
Persebaya dan PSM hanya selisih dua poin di papan klasemen sementara sebelum memainkan laga pekan ke-25.
Rentetan hasil negatif tim Bajul Ijo tak pernah menang dalam lima laga terakhir.
Sementara ketika berlaga di Stadion Gelora Bung Tomo, Persebaya terakhir merasakan kemenangan saat menjamu Persipura 1-0.
Setelah itu Persebaya hanya mampu bermain imbang lawan Madura United (2-2), Persija (1-1), Bali United (1-1), dan Borneo FC (0-0).
Pada laga penutup pekan 26 akan tersaji duel Madura United kontra Persipura.
Madura United yang sempat tampil konsisten di awal kompetisi bakal menghadapi tim on fire yang sempat terseok-seok di papan bawah.
Menarik dinantikan mengingat kedua tim hanya selisih satu poin di tangga klasemen sementara Liga 1 2019.
Berikut jadwal Liga 1 2019 pekan 26:
Kamis, 31 Oktober 2019
Pukul 18.30 WIB - Bali United vs Persela live Indosiar
Pukul 18.30 WIB - Barito Putera vs Borneo FC live Indihome, Vidio.com, dan Youtube
Jumat, 1 November 2019
Pukul 15.30 WIB - Badak Lampung FC vs Arema FC live Indosiar
Pukul 18.30 WIB - Kalteng Putra vs Persib live Persib
Sabtu, 2 November 2019
Pukul 15.30 WIB - PSIS vs PSS live Indosiar
Pukul 18.30 WIb - Persebaya vs PSM live Indosiar
Pukul 18.30 WIB - Bhayangkara FC vs Semen Padang FC live Indihome, Vidio.com dan Youtube
Minggu, 3 November 2019
Pukul 15.30 WIB - Persija vs Tira Persikabo live Indosiar
Pukul 18.30 WIB Madura United vs Persipura live Indosiar
*Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu
Top Skor Sementara Liga 1 2019
16 gol - Alex Dos Santos (Persela)
15 gol - Marko Simic (Persija)
13 gol - Alberto Goncalves (Madura United)
13 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
13 gol - Makan Konate (Arema FC)
Top Assists Sementara Liga 1 2019
11 asis - Rizky Pora (Barito Putera)
8 asis - Ciro Alves (Tira Persikabo)
8 asis - Diego Campos (Persebaya)
8 asis - Makan Konate (Arema FC)
8 asis - Paulo Sergio (Bali United)
(Tribunnews.com/Sina)