TRIBUNNEWS.COM - Pemain Persib Bandung, Ardi Idrus dipanggil oleh Timnas Indonesia.
Alhasil, ia pun harus absen saat Persib Bandung menjamu Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (12/11/2019).
Ardi Idrus dipercaya memperkuat skuat Garuda di laga babak kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Malaysia, Selasa (19/11/2019).
Pertandingan ini akan dilaksanakan di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).
Pria asal Ternate tersebut akan bergabung bersama pemain lainnya di Hotel Sunan Jakarta pada Minggu (10/11/2019).
Timnas Indonesia akan berangkat ke Malaysia pada Selasa (12/11/2019) karena akan melakukan latihan dan persiapan lebih awal.
Ardi Idrus dan pemain Timnas Indonesia lainnya mengikuti kegiatan pemusatan latihan di Malaysia mulai tanggal 12-18 November 2019.
Dikutip Tribunnews.com dari laman resmi Persib Bandung, Ardi Idrus mengaku senang saat menerima surat panggilan dari Timnas Indonesia, Kamis (7/11/2019).
Pemanggilan ini akan menjadi debut bagi Ardi Idrus berseragam Merah Putih.
“Alhamdulillah saya senang. Karena ini kesempatan bagus buat saya ke depan. Saya ucapkan terima kasih banyak buat teman-teman, staf pelatih yang selama ini mendukung saya di tim,” kata Ardi Idrus, Sabtu (9/11/2019).
Ardi Idrus juga mengucapkan terima kasih kepada para suporter Persib Bandung, Bobotoh yang selama ini selalu mendukungnya saat bertanding.
“Terima kasih juga buat bobotoh yang selalu support saya. Saya akan terus bekerja keras, karena masuk Timnas tidak mudah,” ucap pria asal Ternate tersebut.
Ardi Idrus berharap bisa membuktikan dan membayar kepercayaan pelatih Simon McMenemy di lapangan dengan kerja yang maksimal.
Selain Ardi Idrus, pemain Persib Bandung lainnya yang dipanggil oleh Timnas Indonesia adalah Febri Hariyadi.
Pemanggilan Febri Hariyadi dan Ardi Idrus tertuang dalam surat yang dirilis oleh PSSI bernomor 4869/AGB/1553/XI-2019, tertanggal 7 November 2019, perihal pemanggilan pemain Tim Nasional Senior.
"Bersama ini kami sampaikan bahwa Tim Nasional Senior Indonesia akan mengikuti pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 Putaran 2 melawan Malaysia pada tanggal 19 November 2019 di Malaysia.
Sehubungan dengan hal tersebut, PSSI sebelumnya akan melakukan pemusatan latihan di Malaysia pada tanggal 12 - 18 November 2019.
Maka dengan ini PSSI memanggil: 1. Sdr. Febri Hariyadi, 2. Sdr. Adri Idrus," demikian kutipan surat pemanggilan PSSI yang ditanda tangani Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha, dikutip Tribunnews.com dari laman resmi Persib Bandung.
Seperti yang diketahui, PSSI memanggil 23 pemain untuk laga melawan Malaysia pada laga lanjutan babak kedua Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Dikutip Tribunnews.com dari laman PSSI, berikut daftar 23 pemain Indonesia yang disiapkan unuk melawan Malaysia:
1. Muhammad Ridho
2. Greg Nwokolo
3. Andritany Ardhiyasa
4. Teja Paku Alam
5. Dedy Gusmawan
6. Gavin Kwan
7. Bayu Pradana
8. Rizky Pora
9. I Putu Gede
10. T.M Ichsan
11. Otavio Dutra
12. Yanto Basna
13. Victor Igbonefo
14. Ricky Fajrin
15. Irfan Bachdim
16. Septian David
17. Hendro Siswanto
18. Dendi Santoso
19. Febri Haryadi
20. Ardi Idrus
21. Osas Marvellous
22. Lerby Eliandry
23. Muhammad Tahir
(Tribunnews.com/Wulan KP)