TRIBUNNEWS.COM - Simak prediksi susunan pemain pertandingan Liga Inggris antara Wolves vs Tottenham Hotspur yang tersedia di artikel ini, Minggu (15/12/2019).
Pertandingan seru akan tersaji di Molineux Stadium antara Wolves vs Tottenham Hotspur pukul 21.00 WIB.
Jose Mourinho selaku pelatih kepala Tottenham, diprediksi akan kembali memasang striker andalannya yaitu Harry Kane di lini serang.
Pasalnya, sang pemain telah diistirahatkan oleh Mourinho saat laga Bayern Munchen kontra Tottenham di ajang Liga Champions.
Tentu saja Delle Alli dan Son Heung-Min akan menempati posisi starter usai diistirahatkan di Liga Champions.
Pemain seperti Christian Eriksen, Giovani Lo Celso dan Juan Foyth harus memulai bermain dari bangku cadangan..
Adapun Ryan Sessegnon bisa saja tampil sejak menit awal pertandingan mengingat pemain yang baru berusia 19 tahun itu mempu mencetak gol debutnya saat kontra Bayern Munchen.
Kendati telah diperkuat sejumlah pemain bintangnya, Tottenham Hotspur belum bisa memainkan sejumlah pemain pilar lainnya akibat cedera.
Sebut saja Tanguy Ndombele yang mengalami cedera pangkal paha.
Kemudian terdapat Harry Winks yang merupakan rekan duet Ndombele di lini tengah juga mengalami permasalahn di pergelangan kaki.
Posisi wing bek kiri yang biasanya ditempati oleh Ben Devies besar kemungkinan akan ditempati oleh Ryan Sessegnon atau Danny Rose.
Ben Devies saat ini tengah melakukan perjalanan ke Qatar untuk melanjutkan proses rehabilitasi.
Selain beberapa pemain diatas, Jose Mourinho juga belum bisa menurunkan Eruik Lamela yang menderita hamstring, Hugo Lloris, hingga Michael Vorm.
Jelang pertandingan, Jose Mourinho mengungkapkan bahwa dirinya optimis bahwa Tottenham mampu finis di posisi keempat.
"Kami tahu dimana kami berada, tapi kami percaya hingga akhir musim nanti posisi kami akan jauh lebih baik (empat bsar," ungkap Jose Mourinho seperti yang dilansir dari Standard-Evening.
Menyinggung mengenai kontrak Christian Eriksen yang akan habis di bulan Juni 2020 nanti, Mourinho hanya menyebut bahwa pemain Denmark merupakan pribadi yang baik.
"Dia sosok yang baik dan jujur"
"Kami memiliki hubungan yang sangat baik yang dimulai pada hari pertama. Saya tidak akan mengkhianati kepercayaan dan hubungan itu," terangnya.
Mantan pelatih Inter Milan tersebut justru kagum akan permainan mantan pemain Ajax tersebut.
Setiap kali saya bermain dia, saya pikir dia menunjukkan dengan jelas kualitas yang dia miliki,"
"Dia mencoba untuk membantu tim ketika dia berada di lapangan yang merupakan hal penting bagi saya, terlepas dari masa depannya," ungkap Jose Mourinho.
Lima Pertandingan Terakhir Wolves
13.12.19 Wolves 4 : 0 Besiktas
08.12.19 Brighton 2 : 2 Wolves
05.12.19 Wolves 2 : 0 West Ham
01.12.19 Wolves 1 : 1 Sheffield Utd
29.11.19 Braga 3 : 3 Wolves
Lima Pertandingan Terakhir Tottenham
12.12.19 Bayern Munich 3 : 1 Tottenham
07.12.19 Tottenham 5 : 0 Burnley
05.12.19 Manchester Utd 2 : 1 Tottenham
30.11.19 Tottenham 3 : 2 Bournemouth
27.11.19 Tottenham 4 : 2 Olympiacos Piraeus
Head to head Wolves vs Tottenham
29.12.18 PL Tottenham Wolves 1 : 3
04.11.18 PL Wolves Tottenham 2 : 3
14.01.12 PL Tottenham Wolves 1 : 1
10.09.11 PL Wolves Tottenham 0 : 2
06.03.11 PL Wolves Tottenham 3 : 3
Prediksi susunan pemain:
Wolves (3-4-3):
Rui Patrício (GK): Leander Dendoncker, Conor Coady, Romain Saiss; Matt Doherty, Ruben Neves, João Moutinho, Jonny Castro; Adama Traore, Raul Jimenez, Diogo Jota
Tottenham Hotspur (4-2-3-1):
Paulo Gazzaniga; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Jan Vertonghen; Moussa Sissoko, Eric Dier; Lucas Moura, Dele Alli, Son Heung-Min; Harry Kane.
(Tribunnews.com/Giri)