News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Bhayangkara FC Bakal Jadi Klub Terakhir Herman Dzumafo Jelang Pensiun

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Bhayangkara FC Herman Dzumafo

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Penyerang kawakan Bhayangkara FC, Herman Dzumafo masih akan membela Bhayangkara FC di Liga 1 2020.

Kepastian itu bahkan sempat dibicarakan oleh manajemen Bhayangkara yang merencanakan merekrut Herman Dzumafo hingga pensiun di tim berjuluk The Guardian tersebut.

“Ya, kabar saya mau pensiun di Bhayangkara itu benar. Sudah dibahas juga sama manajemen. Mudah-mudahan benar,” kata Dzumafo saat dihubungi Tribunnews, Kamis (2/1/2020).

“Tapi untuk durasi sampai kapan saya belum tahu, saya sendiri merasa masih kuat bermain dua tahun ke depan. Kalau tahun ini kondisi fisik saya masih sama seperti sebelumnya,” sambungya.

Lebih lanjut, soal komposisi The Guardian musim 2020, eks pemain PSPS Pekanbaru itu mengatakan hanya berserah kepada pilihan pelatih dan manajemen.

Dia menilai bahwa pilihan pelatih saat ini, Paul Munster pastinya bakal membuat Bhayangkara FC semakin solid lagi.

“Urusan pemilihan pemain mana yang bagus atau tidak saya serahkan ke pelatih dan manajemen. Saya tugasnya hanya bermain, dan saya percaya mereka pasti memilih pemain-pemain bagus untuk tim,” jelasnya.

Seperti diketahui, Bhayangkara FC di Liga 1 2019 finis pada peringkat keempat.

Pencapaian itu dinilai sangat bagus oleh manajemen mengingat Bhayangkara FC sempat dilanda pergantian pelatih sebanyak dua kali.

Ditambah lagi minimnya pemain lantaran adanya yang cedera berkepanjangan dan dipanggil Timnas U-23 untuk persiapan SEA Games 2019.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini