News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Bhayangkara FC Hadapi Tiga Klub di Turnamen Pramusim Siem Reap Super Asia Cup 2020

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Skuat Bhayangkara FC saat menjalani latihan resmi di Stadion H. Moch Soebroto, Magelang jelang menghadapi PSIS Semarang. Dok: Bhayangkara FC

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bhayangkara FC mulai berkumpul untuk menjalani latihan pada Rabu 15 Januari 2020. 

Latihan yang dilakukan tim berjuluk The Guardian tersebut guna turun di turnamen pramusim Siem Reap Super Asia Cup 2020 pada 23-26 Januari 2020 di SRU Stadium, Kamboja.

COO Bhayangkara FC, Kombes Pol Sumardji sempat menjelaskan bahwa turnamen di Kamboja itu sengaja diikuti untuk melihat sejauh mana kualitas para pemainnya sebelum turun di Liga 1 2020.

“Jadi satu kita itu kepingin hasilnya anak-anak ketika bermain di luar di level Asia Tenggara itu seperti apa. Menambah jam terbang lah, bisa tambah skill sama ngembangin taktik lah,” kata Sumardji.

“Kedua di samping itu kita juga akan mengunci pemain-pemain baru yang kita rekrut di 2020 ini, jadi kita bisa tahu kualitasnya seperti apa,”

“Ketiga untuk memadukan, menyamakan dan menumbuhkan chemistry antarpemain, karena kan lama libur, pemain juga baru gabung jadi kita butuh membangun kebersamaan lagi. Tiga hal itu yang penting,” jelasnya.

Dilansir dari Camsport, tuan rumah Siem Reap Super Asia Cup 2020 adalah Angkor Tiger FC. 

Selain Bhayangkara FC, dua tim lainnya yang diundang adalah Vishaka FC (Kamboja) dan Petaling Jaya City FC (Malaysia).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini