News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Rekap Enam Transfer Besar Liga 1: Makan Konate Hingga Ezechiel, Siapa Pemain Bintang yang ke Persib?

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI Calon pemain Persib Bandung.

TRIBUNNEWS.COM - Striker Persib Bandung Ezechiel Ndouassel akhirnya berlabuh di Bhayangkara FC.

Kini, Persib Bandung sedang berburu pemain pengganti.

Kabarnya, gelandang serang Bhayangkara FC, Bruno Matos akan mendarat di Persib Bandung.

Beberapa klub Liga 1 2020 bahkan saling bajak-membajak pemain andalan pada musim lalu.

Hal itu tentunya memberikan aroma dan bumbu tambahan ketika kedua tim bertemu nantinya. 

Baca: Jadwal Arema FC Uji Kemampuan Pemain Seleksi: Ambil Risiko Kontrak Tanpa Tes Kesehatan

Baca: Kabar Hangat Bursa Transfer Persib: Muncul Wacana Opsi Barter Ezechiel dan Bruno Matos

Baca: Daftar Tim Indonesia yang Masuk Daftar 100 Besar Klub Paling Populer di Dunia: Persib 22 Besar

Berikut  rangkuman 6 big transfer Liga 1 2020 hingga Selasa (21/1/2020):

1. Renan Silva

Pemain terbaik Liga 1 2019, Renan Silva dipastikan tidak lagi berseragam Borneo FC di Liga 1 2020.

Renan Silva resmi keluar dari Borneo FC dan kini bergabung dengan kontestan lainnya di Liga 1, yaitu Bhayangkara FC.

Sebuah kerugian tentunya bagi Borneo FC melepas pemain pentingnya.

 

Tidak hanya piawai dalam memberikan umpan, Renan Silva juga tajam saat di depan gawang lawang.

Hal itu terbukti bersama Borneo FC, Renan Silva tampil dalam 30 pertandingan di Liga 1 2019.

Dari 30 pertandingannya tersebut, pemain asal Brasil itu mencatatkan 12 gol dan 8 assist.

Catatan yang begitu apik tentunya bagi seorang gelandang.

Renan Silva saat berebut bola dengan pemain Bhayangkara FC, Bruno Matos di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (22/9/2019). (Instagram/@borneofc.id)

Baca: Jadwal Arema FC Uji Kemampuan Pemain Seleksi: Ambil Risiko Kontrak Tanpa Tes Kesehatan

Baca: Kabar Hangat Bursa Transfer Persib: Muncul Wacana Opsi Barter Ezechiel dan Bruno Matos

Baca: Daftar Tim Indonesia yang Masuk Daftar 100 Besar Klub Paling Populer di Dunia: Persib 22 Besar

2. Diogo Campos

Keluarnya Renan Silva ke Bhayangkara FC sedikit tertutupi dengan bergabungnya Diogo Campos.

Diogo Campos didatangkan Borneo FC dari Persebaya Surabaya.

Tidak kalah dengan Renan Silva, Diogo Campos juga pemain berkualitas yang saat ini bermain di Liga Indonesia.

Hadirnya Diogo Campos tentunya bisa menggantikan peran vital dari Renan Silva.

Semenjak bergabung dengan Persebaya pada paruh musim Liga 1 2019, Diogo Campos langsung klop dengan para pemain Bajol Ijo.

Bersama Persebaya Surabaya, Diogo Campos tampil sebanyak 14 pertandingan dengan menyumbangkan 7 gol dan 3 assist.

Diogo Campos saat masih di Persebaya Surabaya. Dirinya mengikuti latihan jelang lawan Persib Bandung (Persebaya.id)

Baca: Jadwal Arema FC Uji Kemampuan Pemain Seleksi: Ambil Risiko Kontrak Tanpa Tes Kesehatan

Baca: Kabar Hangat Bursa Transfer Persib: Muncul Wacana Opsi Barter Ezechiel dan Bruno Matos

Baca: Daftar Tim Indonesia yang Masuk Daftar 100 Besar Klub Paling Populer di Dunia: Persib 22 Besar

 3. Makan Konate

Makan konate menjadi pemain yang paling banyak dibicarakan pada bursa transfer awak musim 2020.

Bahkan perpindahan Makan Konate ke Persebaya Surabaya bisa dikatakan transfer paling fenomenal pada musim ini.

Bagaimana tidak, Makan Konate dibajak dari klub rival utama, yaitu Arema FC.

Padahal Makan Konate merupakan pemain andalan Arema FC di Liga 1 2019.

Posisi Makan Konate di lini tengah Arema FC tidak tergantikan oleh pemain lainnya.

Makan Konate terlibat dalam 33 pertandingan Arema FC di Liga 1 2019.

Pemain asal Mali itu menjadi top skor dan top assost untuk Arema FC dengan membukukan 16 gol dan 11 assist.

Catatan yang luar biasa tentunya bagi Makan Konate yang notabene merupakan seorang gelandang.

Dalam perebutan Makan Konate, Persebaya Surabaya mengalahkan Bhayangkara FC, Persija Jakarta hingga Persib Bandung.

Makan Konate saat masih bermain di Arema FC (tengah) melakukan selebrasi bersama rekannya, Johan Alfarizi. (Liga-indonesia.id)

 

Baca: Jadwal Arema FC Uji Kemampuan Pemain Seleksi: Ambil Risiko Kontrak Tanpa Tes Kesehatan

Baca: Kabar Hangat Bursa Transfer Persib: Muncul Wacana Opsi Barter Ezechiel dan Bruno Matos

Baca: Daftar Tim Indonesia yang Masuk Daftar 100 Besar Klub Paling Populer di Dunia: Persib 22 Besar

 

 4. Evan Dimas

Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas resmi diperkenalkan sebagai bintang baru di Persija Jakarta untuk musim 2020, Sabtu (11/2/2020).

Evan Dimas rela meninggalkan Barito Putera demi bergabung dengan klub Ibu Kota Persija Jakarta.

Sebelum resmi diperkanalkan oleh Persija Jakarta, Evan Dimas sempat menjadi rebutan beberapa klub besar Indonesia.

Mulai dari sang juara bertahan Bali United, Arema FC, hingga Persebaya Surabaya.

Bahkan publik Surabaya sempat meminta Evan Dimas untuk berseragam Persebaya.

Namun kepindahannya ke Persija Jakarta sempat membuat para pencinta Persebaya tidak terima.

Buntutnya, rumah Evan Dimas di Surabaya mendapat teror oleh oknum suporter.

Evan Dimas saat mengikuti sesi latihan bersama Persija Jakarta, Jumat (17/1/2020) sore WIB. (Dok. Persija Jakarta)

Baca: Jadwal Arema FC Uji Kemampuan Pemain Seleksi: Ambil Risiko Kontrak Tanpa Tes Kesehatan

Baca: Kabar Hangat Bursa Transfer Persib: Muncul Wacana Opsi Barter Ezechiel dan Bruno Matos

Baca: Daftar Tim Indonesia yang Masuk Daftar 100 Besar Klub Paling Populer di Dunia: Persib 22 Besar

5. Alex Goncalves

Persela Lamongan akhirnya melepas penyerang haus gol di Liga 1 2019, Alex Goncalves.

Saat ini Alex Goncalves resmi bergabung dengan Tira Persikabo untuk musim 2020.

Dilepasnya Alex Goncalves memang tidak terlepas dengan penampilannya yang menurun di putaran kedua.

Sempat memimpin daftar top skor di putaran pertama, Alex Goncalves mengalami puasa gol cukup panjang di putaran kedua Liga 1 2019.

Akibatnya, Alex Goncalves harus rela tergusur oleh bomber Persija Jakarta, Marko Simic yang keluar menjadi raja gol di Liga 1 2019.

Namun kini, Alex Goncalves akan berduet dengan winger lincah Ciro Alves di Tira Persikabo.

Hal itu tentunya akan membuat ketajaman Alex Goncalves kembali.

Alex dos Santos Goncalves saat masih berseragam Persela Lamongan. Dirinya melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Kalteng Putra pada pekan kedelapan Liga 1 2019. (INSTAGRAM PERSELA)

Baca: Jadwal Arema FC Uji Kemampuan Pemain Seleksi: Ambil Risiko Kontrak Tanpa Tes Kesehatan

Baca: Kabar Hangat Bursa Transfer Persib: Muncul Wacana Opsi Barter Ezechiel dan Bruno Matos

Baca: Daftar Tim Indonesia yang Masuk Daftar 100 Besar Klub Paling Populer di Dunia: Persib 22 Besar

6. Ezechiel Ndouassel 

Ezechiel Ndouassel resmi diumumkan sebagai pemain baru Bhayangkara FC pada musim kompetisi Liga 1 2020.

Kepastian tersebut diketahui melalui akun Instagram resmi klub, @bhayangkarafc, Selasa (21/1/2020) malam.

Bhayangkara FC resmi memperkenalkan Ezechiel Ndouassel sebagai pemain barunya, Selasa (21/1/2020) pukul 23.00 WIB (Instagram @bhayangkarafc)

Hal ini sekaligus menjawab kabar transfer yang panas beredar mengenai mantan bomber andalan Persib Bandung tersebut. (TribunWow/Elfan Fajar Nugroho)


Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Rangkuman Transfer Liga 1 2020, dari Makan Konate sampai Ezechiel Ndouasel, Siapa ke Persib Bandung?, https://jabar.tribunnews.com/2020/01/22/rangkuman-transfer-liga-1-2020-dari-makan-konate-sampai-ezechiel-ndouasel-siapa-ke-persib-bandung?page=all.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini