Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Dwi Kuswanto sebut PS Tira Persikabo salah satu tim yang siap untuk mengarungi ketatnya kompetisi Liga 1 2020.
Penjaga gawang anyar milik tim Laskar Padjajaran itu mengatakan faktor keseriusan yang ditunjukkan manajemen tim yang berasal dari Bumi Tegar Beriman membuatnya merasa tertarik bergabung.
"PS Tira Persikabo tim yang bagus. Di sini banyak pemain yang saya kenal juga. Sehingga saya tertarik untuk bergabung. Semoga saya bisa tampil bagus juga seperti pemain lainnya," ujarnya di Lapangan PMPP, Hambalang, Sabtu (1/2/2020).
Merasa tertantang, Dwi Kuswanto berjanji akan mengerahkan seluruh kemampuan terbaik agar gawang yang dikawalnya tidak kebobolan.
"Harapannya lebih baik dari kompetisi sebelumnya. Semoga bisa menembus papan atas klasemen Liga 1 2020," paparnya.
Terkait target pribadi, mantan penjaga gawang Persela Lamongan tersebut berharap semakin matang seiring berjalannya waktu.
"Target pribadi kemarin itu step by step naik ya, alhamdulillah. Semoga di tim ini saya bisa tampil lebih baik lagi," ungkapnya.
Manajemen PS Tira Persikabo merekrut Dwi Kuswanto dari tim berjuluk Laskar Joko Tingkir dengan durasi kontrak satu tahun dan perpanjangan.