News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2020

Jelang Piala Gubernur Jatim 2020, Bhayangkara FC Datang dengan Skuat Mewah

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jelang Piala Gubernur Jatim 2020, Bhayangkara FC Datang dengan Skuat Mewah

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran turnamen pra-musim Piala Gubernur Jatim 2020 diprediksi akan berlangsung seru.

Hal ini disebabkan para kontestannya memiliki kualitas tinggi di komposisi pemain yang mereka miliki.

Salah satunya Bhayangkara FC yang mengejutkan di beberapa waktu belakangan dengan mendatangkan banyak pemain bintang.

Baca: UPDATE Transfer Liga 1: Arema Segera Rekrut Bek Muda hingga COO Bhayangkara FC Benarkan Kabar Saddil

Baca: Rangkuman Daftar 30 Pemain Persija Jakarta untuk Arungi Liga 1 2020: Ada Enam Pemain Anyar

Bahkan beberapa diantaranya merupakan pemian berlabel timnas Indonesia.

Sejauh ini, Bhayangkara sudah mendatangkan sepuluh pemain baru.

Termasuk diantaranya empat pemain asing baru yang dua diantaranya tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Keduanya adalah Ezechiel N'Douassel dan Renan Silva yang tampil memukau di Liga 1 2019 lalu.

Renan Silva saat menjalani latiha bersama Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. (Media Bhayangkara FC)

Sementara Won Jae Lee, dan Herve Guy adalah nama baru bagi sepak bola Indonesia.

Sementara itu, beberapa pemain lokal yang didatangkan pun memiliki kualitas yang sudah terbukti bersama tim-tim sebelumnya.

Ruben Sanadi, Titus Bonai, Andik Vermansyah, Rangga Muslim, dan Achmad Jufriyanto yang menjadi pemain lokal baru The Guardians.

Belum lagi rumor kedekatan Bhayangkara FC dengan pemain TImnas Indonesia U-23, Saddil Ramdhani yang dikabarkan akan bergabung bersama The Guardians.

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster memiliki alasan tersendiri mengapa mendatangkan banyak pemain.

Skuat Bhayangkara FC saat menjalani latihan resmi jelang laga kontra PSIS Semarang di Stadion H. Moch Soebroto, Magelang. Dok: Bhayangkara FC (dok.bhayangkara fc)

Salah satuny adalah memperbanyak opsi pemain di tubuh timnya.

"Tentunya dengan kehadiran mereka memperbanyak opsi bagi saya," ujar Paul Munster dilansir dari Warta Kota.

"Saya ingin dua pemain di setiap posisi, beberapa pemain bisa bermain di posisi yang berbeda juga, jadi saya punya banyak opsi sekarang," ujar Paul seusai latihan Bhayangkara FC di Stadion PTIK.

Selain itu, baru bergabungnya pelatih asal Inggris di tengah musim dan kesulitan stok pemain menjadi alasan mengapa dirinya mendatangkan cukup banyak pemain baru.

"Sekarang saya puas dengan skuad yang saya miliki. Sekarang kami selesai mendatangkan pemain dan berfokus pada performa pemain, dan bagaimana bisa mencetak gol dan memenangkan pertandingan," pungkasnya.

Kehadiran para pemain baru sudah mulai terlihat dampaknya ketika mampu menjuarai turnamen pra-musim, Siem Reap Super Asia Cup 2020 di Kamboja.

Di Piala Gubernur Jatim nantinya Bhayangkara FC akan bergabung bersama Persebaya Surabaya, Persik Kediri dan tuan rumah Madura United di grup A.

Bhayangkara FC di Siem Reap Super Asia Cup 2020 (Media Bhayangkara FC)

Pembagian Grup Piala Gubernur Jawa Timur 2020:

Grup A:

- Madura United (Tuan Rumah)

- Persebaya Surabaya

- Persik Kediri

- Bhayangkara FC

Grup B:

- Arema FC (Tuan Rumah)

- Persela Lamongan

- Persija Jakarta

- Sabah FC (Malaysia).

Jadwal Lengkap Turnamen Piala Gubernur Jawa Timur 2020:

- Tanggal Pelaksanaan: 10 - 12 Februari 2020

- Fase Grup A: 10, 12, dan 14 Februari 2020

- Fase Grup B: 11, 13, dan 15 Februari 2020

- Semifinal: 17 Februari 2020

- Final: 20 Februari 2020

(Tribunnews/Haikal, Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini