TRIBUNNEWS.COM - Link live streaming pertandingan Levante kontra Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol dapat anda simak dalam berita ini.
Pertandingan antara Levante vs Real Madrid sesaat lagi akan dilangsungkan di Ciutat de Valencia, Minggu (23/2/2020) dinihari.
Laga antara Levante vs Real Madrid juga dapat anda saksikan lewat tayangan Bein Sports 1 via Maxstream mulai pukul 03.00 WIB.
Link live streaming tersedia di akhir.
Real Madrid yang bertindak sebagai tim tamu menurunkan Eden Hazard sebagai starter dalam laga ini.
Eden Hazard sendiri baru saja sembuh dari cedera panjangnya selama 3 bulan.
Los Blancos mendatangkan Eden Hazard pada musim panas lalu dari Chelsea senilai 100 juta euro atau kini ekuivalen dengan Rp1,5 triliun.
Namun, sejauh ini Hazard bisa dibilang belum membayar ekspektasi dengan kinerja maksimal sebagai bintang harapan baru.
Lantaran rentan terpapar cedera, ia hanya tampil dalam 13 pertandingan yang dilakoni Real Madrid di Liga Spanyol dan Liga Champions.
Tercatat winger asal Belgia ini cuma melahap 984 menit, tak sampai separuh dari waktu bermain maksimal yang telah diarungi skuad Real Madrid musim ini dalam 24 partai (2.160 menit).
Namun kini sang pemain telah dipersiapkan kembali oleh Zinedine Zidane selaku pelatih Real Madrid dalam pertandingan melawan Levante.
Pada pertandingan sebelumnya, Hazard telah melakukan debut selama 73 menit saat Los Blancos ditahan imbang 1-1 oleh tim tamu Celta Vigo pada pekan sebelumnya.
Belum tampil fullnya Hazard lantaran sang pelatih tidak ingin memaksakan kondisinya seperti yang diucapkannya.
"Saya sangat senang dia kembali, Dia pemain yang sangat hebat dan sudah waktunya baginya untuk kembali dan terlibat"
"Kami tidak ingin terburu-buru dengan dia untuk memastikan bahwa dia merasa sangat baik, dia merasa baik secara fisik, tetapi dia tidak bermain dalam tiga bulan."
"Sekarang semua tentang tempo dan bermain game. Dari segi kebugaran, dia siap bermain." terang Zidane dilansir dari laman resmi klub.
Hasil imbang melawan Celta Vigo membuat Los Blancos harus berjarak 1 poin dari Barcelona yang mengejarnya di posisi kedua dengan 52 poin.
Sementara Paco Lopez selaku pelatih Levante akan mewaspadai perlawanan yang diberikan Hazard dkk.
" Madrid sangat kuat, jadi itu akan sulit."
"Kami akan mencoba menyerang dan bermain dengan kekuatan kami dan tidak akan mengubah identitas kami." kata Lopez dilansir dari Marca.
Levente sendiri saat ini bertengger di posisi 13 dengan 29 poin dan terus berusaha menjauh dari zona degradasi.
"Madrid adalah tim dengan pemain yang sangat bagus dan mereka melakukan banyak hal dengan baik,"
"Sangat sulit untuk mengalahkan mereka."
"Tapi kemungkinan ada dan selama itu ada, kami akan mencoba untuk menang." tutupnya.
Duel seru Levante kontra Real Madrid dapat disaksikan melalui Bein Sports 1 via MAXStream dan Vidio.com mulai pukul 03.00 WIB.
Head-to-Head
14 September 2019: Real Madrid 3-2 Levante (La Liga)
24 February 2019: Levante 1-2 Real Madrid (La Liga)
20 October 2018: Real Madrid 1-2 Levante (La Liga)
03 February 2018: Levante 2-2 Real Madrid (La Liga)
09 September 2017: Real Madrid 1-1 Levante (La Liga)
Prediksi Susunan Pemain
Levante
Fernandez; Miramon, Vezo, Postigo, Toño García; Gonzalo Melero, Vukcevic, Campana, Bardhi; Roger, Morales.
Real Madrid
Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Casemiro, Modric, Kroos; Isco, Benzema, Hazard.
Live Streaming via MAXStream
Menyaksikan siaran langsung pertandingan Liga Spanyol, Liga Italia, dan kompetisi elite sepakbola Eropa tak hanya dinikmati melalui langsung acara televisi swasta.
Menyaksikan live streaming pertandingan liga papan atas Eropa itu bukan lagi barang yang langka.
Pengguna internet umumnya memanfaatkan fitur pencarian di internet untuk menyaksikan live streaming pertandingan
Namun sejak beberapa bulan terakhir, provider telekomunikasi Telkomsel menyediakan layanan menonton pertandingan sepak bola liga-liga besar Eropa secara live streaming.
Telkomsel menyediakan layanan itu dalam aplikasi MAXstream dan Bein Sports.
Pertandingan sepak bola liga-liga Eropa yang ditayangkan live streaming itu, di antaranya Liga Spanyol, Liga Perancis serta Liga Italia.
Melalui aplikasi MAXstream pelanggan Telkomsel dapat mengakses channel beIN Sports 1, 2, dan 3 yang menyiarkan pertandingan liga top Eropa, di antaranya Liga Spanyol, Liga 1 Prancis, dan liga top lainnya.
Aplikasi MAXstream bisa diunduh pelanggan Telkomsel melalui Google Play Store di tautan berikut dan Apple App Store di tautan ini.
MAXstream sejatinya merupakan aplikasi video digital berisikan beberapa konten seperti film, TV show, olahraga, atau kartun dari berbagai saluran layanan video-on-demand maupun televisi internasional.
Telkomsel melalui situsnya juga menyedikan infomasi saya masuk ke MAXstream via ponsel.
Berikut ini panduan mengakses Live Streaming MAXstream yang dilansir di situs Telkomsel
- Klik tombol “Log In”.
- Masukkan nomor telepon.
- Masukkan kode verifikasi yang akan diterima melalui SMS ke nomor telepon yang didaftarkan.
- Klik tombol “Verifikasi”.
- Selanjutnya Anda akan masuk ke halaman utama.
Atau
- Klik “Log In” menggunakan Facebook atau Twitter (pastikan akun MAXstream sudah terhubung dengan akun media sosial).
- Masukkan informasi username dan password.
- Klik “Setuju” untuk Login menggunakan media sosial.
- Selanjutnya Anda akan masuk ke halaman utama.
Live Streaming beiN Sport
Selain Maxstream, jaringan televisi beiN Sport juga menyediakan Live Streaming via paket berlangganan BeiNConnect yang bisa dinikmati via ponsel maupun desktop.
BeiNConnect menyediakan beragam paket berlangganan mulai Rp 10 ribu per hari, Rp 75 ribu per bulan hingga Rp 599 ribu per tahun.
Pelanggan cukup mendaftar di ponsel, mengisi data diri lalu memilih metode pembayaran untuk menyaksikan Live Streaming pertandingan-pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol hingga Liga Prancis.
Link pembelian paket MAXStream: Link >>>