Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Alex Dos Santos Goncalves sebut gol cepat ke gawang timnya berpengaruh kepada konsentrasi permainan.
Dalam laga perdana Liga 1 2020 tersebut, Persikabo 1973harus mengakui keungguan tim tamu Arema FC dengan skor 2-0 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (2/3/2020).
Gol tim Singo Edan berhasil diciptakan Kushedya Hari Yudo dimenit 5 dan 48.
Atas hasil tersebut, Alex Dos Santos Goncalves berharap agar kesalahan kecil tidak terulang lagi dipertandingan selanjutnya.
"Kami punya ide di awal laga, kami kebobolan cepat yang membunuh kami, kami harus istirahat dan ke depannya tidak membuat kesalahan lagi, kami masih punya waktu lagi," ujarnya.
Sementara itu, pelatih PS Tira Persikabo, Igor Nikolayevich Kriushenko menjelaskan bahwa pada laga perdana kontra Arema FC timnya kurang beruntung.
"Banyak beberapa umpan yang kurang sukses ini akan menjadi pelajaran buat kita kedepannya agar mendapat momen bagus depan gawang," paparnya.
Selanjutnya, PS Tira Persikabo akan bertandang ke markas PSS Sleman dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2020.
Laga itu akan diselenggarakan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu 8 Maret mendatang.
Pergantian pemain Persikabo 1973:
Izmy Yaman Hatuwe diganti Ahmad Noviandani
Aditya Putra Dewa diganti Muhammad Rifad Marasabessy
Muhammad Guntur Triaji diganti Silvio Escobar
Pergantian pemain Arema FC:
Ridwan Tawainela diganti Taufik Hidayat
Kushedya Hari Yudo diganti Titan Agung
Muhammad Rafli diganti Nur Diansyah
Kartu kuning:
Arema FC:
Bagas Adi Nugroho menit 47
Syaiful Indra Cahya menit 64
Ridwan Tawainela menit 58
Kushedya Hari Yudo menit 60
Persikabo 1973:
Andy Setyo menit 89
Artyom Filiposyan menit 62
Muhamad Guntur Triaji menit 70
Petteri Pennanen menit 55