TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah kabar menarik seputar Persebaya Surabaya mewarnai rangkuman dalam berita populer soal Persebaya edisi Kamis, 5 Maret 2020.
Berita Persebaya hari ini populer diawali dengan jadwal laga Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya yang resmi diundur.
Jadwal Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya Liga 1 2020 yang awalnya akan digelar Sabtu (7/3/2020), ditunda sebagai upaya pencegahan virus corona.
Lalu, berita tentang Bonek mengajukan syarat ke The Jak juga terangkum dalam berita Persebaya hari ini Populer.
Bonek siap datang ke kandang Macan Kemayoran, tapi dengan syarat keamanan mereka terjamin selama menonton Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya.
Berikut ulasan selengkapnya berita Persebaya hari ini populer edisi Kamis, 5 Maret 2020.
1. Jadwal Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya ditunda
Baca: Lima Hal Menarik Jelang Arema FC Vs Persib: Warning Awas Copet Hingga Pengamanan Viking-Bobotoh
Baca: Ditempa Sejak Januari, Kelemahan Timnas U-19 Tetap Sama, Shin Tae-yong: Cuma Kuat 20 Menit
Baca: Parahnya Cedera Bagus Kahfi Bikin Legenda Chelsea dan Timnas Inggris Khawatir
Pertandingan Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya resmi ditunda setelah ada larangan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.
Penundaan ini tak lain sebagai upaya pencegahan virus corona yang mulai masuk ke Indonesia.
“Dalam rangka menindaklanjuti instruksi gubernur nomor 16 tahun 2020 tentang peningkatan kewaspadaan terhadap risiko penularan infeksi Corona virus di wilayah DKI Jakarta, maka dengan ini menginstruksikan penghentian sementara layanan perizinan dan non perizinan, izin penyelengaraan kegiatan keolaragahan dan kepemudaan,” kata Kepala Dinas Penaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi DKI Jakarta, Benni Agus Candra, dikutip dari laman Persebaya.id.
Setelah mendapat edaran tersebut, PT LIB langsung mengadakan rapat dan memutuskan menunda pertandingan Persija vs Persebaya yang rencananya digelar Sabtu (7/3/2020).
Sementara itu, untuk jadwal laga tunda nantinya belum ditentukan oleh PT LIB.
Hal itu tertuang dalam surat edaran LIB no 127/LIB-KOM/III/2020 yang ditandatangani oleh Direktur PT LIB, Cucu Somantri yang diterima Persebaya siang ini.
Terkait hal ini, Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso melihatnya bukan sebuah keuntunhan. Sebab, semua program tim sudah disiapkan.
"Sebenarnya bukan keuntungan, kami ingin cepet-cepet main, kami sudah fokus, persiapan kami bagus, kami mempersiapkan tim supaya tanggal 7 kami berada pada performa terbaik," terang Aji Santoso usai memimpin latihan tim di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Rabu (4/3/2020)
"Akhirnya ini tadi program dan skedul kami rubah, makanya besok pemain saya liburkan," tambah pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.
Tak hanya mengubah jadwal, Aji sampaikan, pihaknya sudah terlanjur memesan tiket pesawat untuk rencana bertolak ke Jakarta, Kamis (5/3/2020) besok.
Namun, karena demi kebaikan bersama, Aji sampaikan bisa memahami keputusan ini.
Penundaan laga Persija vs Persebaya menjadi laga pertama yang mengalami penundaan di Liga 1 2020.
"Sudah pesen pesawat, nama-nama pemain juga sudah saya kirim yang berangkat ke Jakarta siapa-siapa saja. Tapi kalau memang itu aturan, harus kami taati, tidak ada masalah," ucap pelatih asal Kapanjen, Kabupaten Malang itu.
Meski status laga ditunda hingga jadwal yang belum ditentukan, Aji Santoso memastikan Persebaya siap jika dimainkan kapanpun.
"Yang jelas Persebaya mengikuti aturan, kalau memang ditunda, kami ikuti, kalau mainpun kami siap. Terpenting tim dalam keadaan siap bermain kapan saja, kondisi anak-anak juga dalam kondisi bagus semua," kata Aji Santoso.
Baca: Lima Hal Menarik Jelang Arema FC Vs Persib: Warning Awas Copet Hingga Pengamanan Viking-Bobotoh
Baca: Ditempa Sejak Januari, Kelemahan Timnas U-19 Tetap Sama, Shin Tae-yong: Cuma Kuat 20 Menit
Baca: Parahnya Cedera Bagus Kahfi Bikin Legenda Chelsea dan Timnas Inggris Khawatir
2. Bonek ajukan syarat ke The Jak
Laga Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya Liga 1 2020 menuai reaksi dari kedua suporter, The Jak dan Bonek.
Pendukung Persija Jakarta, The Jakmania disebut siap menyambut baik kedatangan Bonek di SUGBK, Sabtu (7/3/2020).
Namun di sisi lain, Bonek mengajukan syarat agar keamanan rekan-rekannya terjamin selaman menonton Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya.
Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus, mengatakan pihaknya menyambut baik kedatangan suporter Persebaya Surabaya, Bonek, ke SUGBK.
Kata Ferry Paulus, Persija Jakarta sejatinya menerima siapa saja suporter lawan yang ingin datang saat laga kandang termasuk Bonek.
Menurutnya, ini menjadi sebuah simbol akan terjadi keharmonisan dengan pendukung Persija Jakarta, The Jak Mania.
Memang hubungan Bonek dengan The Jak Mania sampai saat ini belum berdamai.
Kedua suporter tersebut pernah bertemu di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, pada musim 2018.
Saat itu suasana tidak kondusif karena terjadi kerusuhan di beberapa titik sebelum Stadion Sultan Agung.
Walhasil pertandingan tersebut terpaksa ditunda.
"Boleh saja (Bonek datang)," kata Ferry Paulus.
Baca: Lima Hal Menarik Jelang Arema FC Vs Persib: Warning Awas Copet Hingga Pengamanan Viking-Bobotoh
Baca: Ditempa Sejak Januari, Kelemahan Timnas U-19 Tetap Sama, Shin Tae-yong: Cuma Kuat 20 Menit
Baca: Parahnya Cedera Bagus Kahfi Bikin Legenda Chelsea dan Timnas Inggris Khawatir
"Kalau kami selalu welcome sama siapa saja dan saya rasa The Jak Mania bisa menerimanya," ucap Ferry Paulus menambahkan.
Meskipun demikian, Ferry Paulus menyerahkan kedatangan Bonek kepada pihak keamanan.
Jika pihak keamanan tidak memberikan izin, maka Persija Jakarta akan menaatinya.
"Kalau untuk kuota itu saya rasa terpenting itu dari PT Liga Indonesia Baru dan kepolisian dulu ya," kata Ferry Paulus.
Di sisi lain, koordinator Bonek Husin Ghozali merespon positif inisiatif dari Iwan Bule agar Bonek bisa satu tribun dengan suporter tuan rumah The Jak.
"Kalau begitu terima kasih karena sudah ada kejelasan dari PSSI," ujar Husin Ghozali, Selasa (3/3).
Namun, pria yang akrab disapa Cak Conk ini meminta ada langkah kongret untuk memastikan rekan-rekan Bonek terjaga keamanannya di sana.
"Ketika kami di sana (Jakarta), harus ada petinggi The Jak yang berani memback-up.
Percuma jika nanti kami kesana, tapi tidak ada yang memberikan jaminan ke kami.
Istilahnya ada yang pasang badan lah," imbuh Cak Conk.
Duel Persija kontar Persebaya dipastikan berlangsung sengit. Kedua tim sudah lama menjadi rivalitas di sepak bola Indonesia.
Maklum, baik Persija dan Persebaya merupakan klub lama dengan sederet prestasi yang menterang. Selain itu, kedua tim juga memiliki dukungan massa yang sangat banyak.
Persija dan Persebaya kali terakhir bertemu di final Piala Gubernur Jatim 2020, Februari lalu di Sidoarjo. Saat itu Perebaya menang 4-1.
3. David da Silva Waspada 3 Pemain Macan Kemayoran
Pertemuan Persija vs Persebaya kali ini membuat pemain Bajul Ijo lebih waspada.
Mereka tentu membaca kemampuan Persija saat laga pramusim Piala Gubernur Jatim 2020 lalu.
Hal ini dilakukan Pemain Persebaya Surabaya, David Aparecido da Silva
David da Silva mengaku mewaspadai tiga penyerang Persija Jakarta pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020 ini.
Baca: Lima Hal Menarik Jelang Arema FC Vs Persib: Warning Awas Copet Hingga Pengamanan Viking-Bobotoh
Baca: Ditempa Sejak Januari, Kelemahan Timnas U-19 Tetap Sama, Shin Tae-yong: Cuma Kuat 20 Menit
Baca: Parahnya Cedera Bagus Kahfi Bikin Legenda Chelsea dan Timnas Inggris Khawatir
David da Silva mengaku dirinya telah menaruh perhatian khusus kepada tiga penyerang Persija Jakarta.
Dari tiga penyerang Persija tersebut, diantaranya ada rekrutan anyar mantan pemain Persebaya, yakni Osvaldo Haay, dan dua pemain andalan tim ibu kota yaitu, Riko Simanjuntak dan Marko Simic.
"Selain Simic, ada Riko, Osvaldo yang sebelumnya adalah rekan satu tim. Kami harus hati-hati dengan mereka," kata David da Silva melansir BolaSport.com berjudul "Tiga Penyerang Persija Ini Jadi Perhatian Khusus David da Silva"
Namun, meski ia mengingatkan rekan-rekannya untuk berhati-hati dengan tiga nama penyerang tersebut, tapi David percaya bahwa lini pertahanan Bajul Ijo pun tak akan mudah di bobol dengan mudah oleh pemain Persija.
"Tapi saya percaya dengan lini pertahanan kami. Dan saya percaya dengan tim saya. Kami harus fokus dan tidak membuat kesalahan. Dan harus bisa mengatasi permainan secepat mungkin," ucapnya.
Pemain asal Brazil tersebut memang meminta untuk para pemain agar bisa berkonsentrasi penuh dan fokus sepanjang pertandingan menghadapi Macan Kemayoran nantinya.
Hal itu karena ia ingin tim kebanggan kota Pahlawan itu bakal membawa pulang tiga poin penuh.
Menurutnya laga yang mempertemukan Persebaya dan Persija itu tidak semata persaingan dirinya dengan Simic sebagai penyerang tajam di kompetisi sepakbola Indonesia.
Namun, David ingin membawa Bajul Ijo bisa membawa pulang poin untuk Persebaya, walaupun ia pun mengaku kualitas penyerang andalan Persija Jakarta tersebut.
"Dia penyerang berkualitas. Seorang finisher di depan gawang. Jago sundulan, dia pemain yang bagus.
Saya pikir kami perlu waspada dengan ia.
Karena Simic telah menunjukan kepada semuanya jika ia memiliki kemampuan," tutur David.
David da Silva sendiri sebelumnya telah mengemas 38 gol dari 41 pertandingan dengan kostum hijau-hijau. Sementara itu, Simic telah membukukan 47 gol dari 63 laga bersama Persija dalam kompetisi kasta tertingi sepakbola Indonesia tersebut.
Sementara itu nama tiga penyerang yang akan menjadi perhatian khusus untuk David itu telah sukses membawa Persija Jakarta keluar sebagai pemenang pada pekan perdana 3-2 atas Borneoo FC di SUGBK, Minggu (1/3/2020).
Hal berbeda terjadi pada Bajul ijo, dimana Hansamu Yama dan kawan-kawan harus menahan imbang 1-1 Persik Kediri di kandang sendiri, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Sabtu (29/2/20220).(*)
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul BERITA PERSEBAYA Hari Ini Populer, Laga Melawan Persija Ditunda & Bonek Ajukan Syarat ke The Jak, https://surabaya.tribunnews.com/2020/03/05/berita-persebaya-hari-ini-populer-laga-melawan-persija-ditunda-bonek-ajukan-syarat-ke-the-jak?page=all.