Di babak kedua, Juventus tidak mengendurkan tekanannya dan membuahkan hasil di menit 55 melalui gol dari Aaron Ramsey.
Memanfaatkan kemelut di depan gawang Inter, Ramsey menyontek bola yang tidak mampu diantisipasi Handanovic dan berbuah gol bagi tuan rumah, 1-0 Juventus memimpin.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Inter justru kembali kemasukan melalui gol Paulo Dybala di menit 68.
Melewati beberapa pemain belakang Inter, Dybala dengan mudah menyarangkan bola ke gawang Handanovic untuk yang kedua kalinya, 2-0 Juventus menambah keunggulan.
Hingga pertandingan usai Inter tidak mampu membalas dua gol Juventus dan menyerah 2-0 di Juventus Stadium.
Susunan Pemain Juventus vs Inter
Juventus
Wojciech Szczesny; Alex Sandor, Bonucci, De Ligt, Cuadrado; Matuidi, Bentacur, Ramsey; Cristiano Ronaldo, Higuain, Douglas Costa
Inter
Handanovic; Skriniar, de Vrij, Bastoni; Candreva, Vecino, Brozovic, Barella, Young; Lukaku, Martinez
(Tribunnews/Haikal)