News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

transfer pemain

Manchester United Ingin Permanenkan Odion Ighalo, Shanghai Shenhua Bidik Obafemi Martins

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Shanghai Shenhua Bidik Obafemi Martins

Sebelum, ia mengakhiri kerjasama bersama Shanghai Shenhua pada Januari 2019 lalu.

Kedatangan Martins menjadi opsi terbaik bagi Shanghai Shenhua dalam mengantisipasi kepergian Odion Ighalo.

Sebelumnya diberitakan oleh Daily MailManchester United dikabarkan tertarik untuk mempermanenkan striker pinjamannya, Odion Ighalo.

Namun MU harus bergegas karena karena kontrak peminjaman Ighalo dapat selesai lebih awal akibat pandemi global saat ini.

Ighalo yang seharusnya baru selesai peminjaman pada 30 Juni 2020, bisa lebih cepat di 31 Mei karena krisis Corona.

 

Pemain berusia 30 tahun ini pun menganggap saat ini dirinya masih belum mengetahui bakal tetap atau kembali ke China.

Selain itu dirinya masih enggan berbicara mengenai masa depannya di tengah wabah virus corona.

"Berbicara mengenai hal lain sekarang tidaklah mementingkan diri sendiri, namun sangat tidak sensitif, aku tak terpikirkan hal itu saat ini," jelas Ighalo.

Baca: Solskjaer Akui Hampir Pindah ke Liverpool Sebelum Bawa Manchester United Raih Treble Winners

"Tantang kita saat ini bukan hanya mengenai sepak bola, tapi masalah global, anda tidak bisa mendahulukan sepakbola sebelum masalah kesehatan," imbuhnya.

Sementara pelatih Manchester United, ole Gunnar Solskjaer sudah mulai tertarik dengan performa mantan pemain Watford ini.

 

 

Hal ini dikatakan sang pelatih sesat setelah laga melawan LASK di leg pertama Babak 16 besar Liga Europa beberapa waktu yang lalu.

Ighalo yang mampu mencetak satu gol pada laga tersebut dikatakan Ole mulai menuntukkan kualitas dan berkembang.

Ole pun memberikan kode untuk mempertahankan sang pemain saat itu.

"Dia akan berkembang dan semakin bagus."

"Dia telah menunjukkan kualitas yang kami butuhkan, dan kami akan masih membutuhkan kualitas tersebut untuk musim depan, jadi mari kita lihat apa yang bisa kami lakukan," pungkas Solskjaer.

Menarik untuk kita lihat bagaimana nasib dari Odion Ighalo, apakah ia benar-benar akan dipermanenkan Manchester United atau dipaksa kembali ke Shanghai Shenhua?

(Tribunnews/Dwi Setiawan, Haikal)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini