TRIBUNNEWS.COM - Mantan pelatih Tottenham Hotspur, yakni Harry Redknapp memberikan petuah bagi masa depan penyerang andalan Spurs, Harry Kane.
Sebagai mantan pelatih di Tottenham Hotspur, Harry Redknapp mengakui masih mengikuti perkembangan timnya tersebut.
Termasuk isu terkait kepindahan Harry Kane di bursa transfer musim panas nanti.
Baca: Ian Wright Sarankan Harry Kane Bertahan di Tottenham Hotspur, Mourinho jadi Alasan
Baca: Daniel Levy Putuskan Potong Gaji Pemain Tottenham Hotspur Akibat Kompetisi Terhenti
Seperti yang diketahui, beberapa wkatu lalu Harry Kane melontarka keinginannya untuk hengkang dari klub yang berasa dari London Utara tersebut.
Sontak berbagai tanggapan dari sejumlah kalangan mulai dari mantan pemain hingga pelatih menyuasrakn terkait kemungkinan sang striker timnas Inggris itu hengkang.
Di sisi lain, pernyataan dari Harry Kane merupakan angins egar bagi klub seperti Manchster City, Manchester United hingga Juventus yang konon kabarnya menginginkan jasa sang pemain.
Jika banyak kalangan memberikan saran untuk Kane hengkang dari Tottenham Hotspur Stadium, namun beda halnya dengan apa yang dilontarkan oleh Harry Redknapp.
Mantan pelatih QPR itu justru memberikan nasehat kepada Harry Kane terkait keputusannya untuk hengkang atau tidak.
Pelatih asal Inggris itu memberikan 2 petuah, yakni berthan terlebih dahulu bersama Tottenham Hotspur.
Selang beberapa waktu, jika bertahan dengan Spurs tidak mengalami eprubahan maupun trofi yang di raiah, sang pemain dapat hengkang.
Baca: Sindiran Eks Chelsea untuk Tottenham Hotspur: Brilian namun Tak Selevel Liverpool
Baca: UEFA Jatuhkan Denda pada Tottenham Hotspur karena Ulah Jose Mourinho
Bukan menjadi rahasia kembali jika Kane memang berkeinginan kuat untuk memenangkan trofi.
"Dengar, Harry adalah anak yang ambisius. Dia profesional yang fantastis, anak yang hebat, dan dia ingin bermain dan dia ingin memenangkan banyak hal," ujar Redknapp seperti yang dilansir dari Football London.
Ia mengatakan bahwa Kane menag striker yang hebat, namun bukan tipikal pemain yang memiliki kesetiaan layaknya Sergio Aguero.
"Dan dia pemain yang luar biasa untuk salah satu klub top itu. Saya tidak ingin melihatnya meninggalkan Tottenham dan juga penggemar Tottenham,
"tetapi dia bukan penyerang tengah bagi Man City misalnya dengan [Sergio] Aguero datang sampai akhir," ucapnya menambahkan.
"Dia akan menjadi pemain hebat di klubd an dnegan siapapun (di latih)."
"Saya sarankan ia untuk bertahan beberapa musim di Tottenham,"
"namun ketika tim tak mampu memberikan perubahan maupun trofi untuknya, bukan menjadi masalah jika Kane memutuskan hengkang,' tambah mantan pelatih Tottenha Hotspur tersebut.
Sebelumnya, saran serupa juga diberikan oleh mantan striker timnas Inggris, yakni Ian Wright kepada Harry Kane.
Ian yang pernah berseragam Arsenal itu meminta untuk Kane bertahan di Spurs dan memberikan waktu untuk Jose Mourinho membuktikan kapasitasnya.
"Sekarang mereka (Tottenham Hotspur) memiliki manajer yang merupakan sosok pemenang dalam mendapatkan trofi," terang Ian Wright seperti yang dilansir dari BBC.
“Kane pernah menyatakan ‘tahun depan akan jadi kesempatan pertama sang manajer untuk menekankan filosofinya pada tim’. "
"Itu mengartikan bahwa dia adalah seseorang yang sudah memikirkan soal tahun depan, jadi dia takkan pergi ke mana-mana," ucapnya menambahkan.
Baca: Sindiran Eks Chelsea untuk Tottenham Hotspur: Brilian namun Tak Selevel Liverpool
Baca: Klub Impian Harry Kane Jika Hengkang dari Tottenham Hotspur
Namun sebaliknya, jika Mourinho telah diberikan kesempatan dan gagal menunjukkan perubahan permainan ke arah yang lebih baik, maka Mourinho tidak bisa bekata tidak jika Harry kane berkeinginan untuk hengkang.
"Namun jika tidak ada perubahan yang lebih baik dan Harry kane memutuskan untuk hengkang, maka Mourinho harus berkata iya untuk itu."
"Tidak ada yang berubah, Kane hanya ingin memenangkan trofi," terangnya.
Menurutnya, striker bertipikal nomor 9 murni seperti harry Kane tidak tepat untuk klub yang hanya mampu meraih kemenangan tanpa gelar trofi.
"Kami tak bisa membiarkan itu (bertahan di klub), pencetak gol yang mampu memenangkan pertandingan tapi tidak bisa meraih gelar," pungkas mantan striker andalan Arsenal tersebut.
Harry Kane saat ini terikat kontrak dengan Tottenham Hotspur hingga tahun 2024.
Selama membela The Lilywhites (Tottenham), Harry Kane mampu mengemas 278 penampilan dan menyarangkan 181 gol.
(Tribunnews.com/Giri)