Tim besutan Djajang Nurjaman ini baru mengumpulkan 1 poin dan menempatkannya di papan bawah tepatnya posisi 17 klasemen sementara.
Rinciannya, pada pekan perdana dipermalukan oleh tuan rumah Madura United dengan skor 4-0 di Stadion Gelora Pamelingan Madura.
Kemudian pada pekan kedua dibungkam oleh tim tamu Bali United dihadapan publiknya sendiri dengan skor 1-2 di Stadion Demang Lehman.
Kemudian pertandingan terakhir pekan ke 3, mencuri 1 poin dari markas PSM Makassar dengan skor imbang 1-1 di Stadion Andi Mattalatta.
(Tribunnews.com/Ipunk)