News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

David Silva, Komponen Penting Evolusi Manchester City yang Rendah Hati

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Manchester City, Sergio Aguero (kanan) merayakan golnya ke gawang Southampton bersama rekan satu timnya, David Silva pada laga pekan ke-11 Liga Inggris 2018-2019 di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Minggu (4/11/2018) malam WIB.

TRIBUNNEWS.COM - David Silva merupakan satu diantara komponen penting yang dimiliki oleh Manchester City dalam proses evolusi tim.

Lebih lanjut, pemain yang memiliki nama lengkap David Josue Jimenez Silva itu terkenal dengan pribadi yang rendah hati.

Bagaimana tidak disebut sebagai komponen penting, sejak bergabung dari Valencia di tahun 2010 silam, pemain asal Spanyol itu menjelma menjadi pilar bagi tim yang berbasis di kota Manchester itu.

Baca: Sergio Aguero Masih Ingin Membela Manchester City Raih Gelar Liga Inggris

Baca: Manchester City Cari Tangan Kanan Pep Guardiola, eks-Liverpool jadi Incaran Gantikan Arteta

Silva merupakan salah satu gelandang terbaik Manchester City dalam satu dekade terakhir.

Perannya tak tergantikan meskipun The Citizen bergonta-ganti pelatih.

Eks pemain Valencia tersebut juga dianggap sebagai salah satu pemain paling sukses dalam sejarah Manchester City.

Ia dinilai menjadi pemain yang memiliki peran signifikan dalam membantu Manchester City berevolusi menjadi tim kuat di Liga Inggris.

Terbukti, dalam satu dekade terakhir, bersama The Citizen, pemain yang pernah berseragam Timnas Spanyol mampu mempersembahkan delapan trofi, termasuk empat gelar Liga Inggris.

David Silva secara garis besar memiliki gaya bermain seperti Xavi Hernandez.

Ia merupakan tipikal pemain yang mampu mengatur permainan, baik dalam segi defensif maupun offensive.

Miliki kemampuan dalam hal akurasi passing, membuatnya terkenal sebagai gelandang serang flamboyan di daratan Britania Raya.

Tak jarang lini serang Manchester City dimanjakan oleh umpan-umpan manis kreasi pemain asal Negri Matador itu.

Selain terkenal memiliki kemampuan yang mumpuni, Silva juga terkenal dengan pribadi yang rendah hati dan tidak suka neko-neko.

Pribadi yang rendah hati dari david Silva diungkapkan oleh rekan setimnya, Raheem Sterling.

Menurutnya, banyak hal yang mampu ia pelajari dari pemain berusia 34 tahun itu, satu diantaranya ialah menjadi pribadi yang tak gampang jemawa.

"Satu hal yang pasti aku pelejari dari David (Silva) ialah menjadi pribadi yang rendah hati," terang Sterling seperti yang dikutip Tribunnews.com dari laman Standard-Evening.

Sterling mengakui, bahwa Silva merupakan pemain paling rendah hati yang pernah ia temui.

Dengan banyaknya pencapaian yang Silva torehkan, Sterling yakin bahwa rekannya tersebut merupakan pemain yang paling komplit.

Miliki sikap yang sederhana namun didukung dengan prestasi yang sangat membanggakan.

"Ia adalah pesepakbola yang paling sedergana yang saya temui sejauh ini."

"Dengan sederet pencapaian (termasuk trofi) yang berhasil ia raih, kondisi itu telah menujukkan bagaimana pribadi seorang Silva," puji mantan pemain Liverpool.

Sterling pun selalu ingat apa yang menjadi pesan dari seniornya itu.

Menjadi pribadi yang rendah hati setiap kali mampu meraih capaian yang lebih tinggi merupakan suatu keharusan.

"Ketika Anda (mengacu pada Sterling-red) mampu meraih tingkatan yang lebih tinggi, cobalah pertahankan, namun juga harus memiliki sikap kerendahan hati, itu adalah cara yang baik," ujar pemain yang menempati posisi winger.

Sterliang memberikan pujian setinggi langit kepada pemain yang dirumorkan akan segera hengkang dari publik Etihad Stadium tesrebut.

"Ia (Silva) merupakan pemain yang sangat sempurna."

"Ia menujukkan bagaimana cara menjadi pemain yang profesional dengan sikap yang baik, belum lagi deretan trofi yang ia persembahakan, menujukkan bagaimana hebatnya perjuangan yang ia lakukan," puji Raheem Sterling.

Bukan menjadi rahasia lagi, kontrak sang pemain yang akan habis di akhir kompetisi musim ini membuatnya dikabarkan akan hengkang dari Manchester City.

AC Milan menjadi tim terdepan dalam perburuan untuk mendapatkan jasa David Silva

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini