News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Liga di Asia dan Eropa Sudah Bergulir, Bek Persija Minta Liga 1 Segera Diputar

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ismed Sofyan

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bek kanan senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan memiliki harapan besar kompetisi sepak bola Liga 1 2020 bisa digulirkan kembali di tengah Covid-19 atau virus Corona.

Saat ini, Liga 1 dan Liga 2 memang dihentikan sementara waktu oleh PSSI sampai tanggal 29 Mei 2020, karena pandemi Covid-19 yang semakin meluas di Tanah Air.

Namun, beberapa kompetisi di Asia dan Eropa sudah bergulir kembali tanpa disaksikan oleh penonton.

Negara pertama yang memberanikan diri menggulirkan lebih dahulu kompetisi sepak bola pasca dihentikan akibat Covid-19 adalah Korea Selatan.

Liga Korea Selatan sudah digulirkan pada Jumat (8/5/2020) lalu dan mempertemukan tim Jeonbuk Hyundai Motors menghadapi Suwon Samsung Blue Wings.

Selain Liga Korea Selatan, kompetisi di Eropa atau tepatnya Bundesliga Jerman sudah bergulir pada Sabtu (16/5/2020) kemarin.

Ismed mengharapkan, Liga 1 2020 bisa kembali bergulir seperti yang sudah dilakukan di beberapa liga di luar Indonesia.

"Semoga liga di Indonesia bisa kembali berputar dan kita segera berjumpa lagi di lapangan," kata Ismed Sofyan, Minggu (17/5/2020).

Di sisi lain, pemain yang akrab disapa Bang Haji itu mengaku sangat rindu dengan dukungan dari suporter The Jakmania.

Terlebih, ketika berlaga langsung dihadapan The Jakmania dan bermain di kandang sendiri Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

“Berbicara rindu pasti sangat rindu, selain dengan rekan tim tapi juga dengan Jakmania. Terlebih saat kita bermain di SUGBK," tutup pemain berusia 40 tahun tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini