News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Sosok Bek yang Sulit Dilewati Marko Simic di Liga 1, Pernah Jadi Rekan Satu Tim di Persija

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Persija Jakarta, Marko Simic (putih), berduel dengan bek Madura United, Jaime Xavier (merah). Laga Madura United vs Persija Jakarta yang dihelat di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Jumat (16/8/2019), berakhir dengan skor 2-2.

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyerang asing Persija Jakarta, Marko Simic akhirnya membocorkan sosok bek yang sulit dihadapi ketika berada di atas lapangan.

Menurut Simic, sosok palang pintu asing Madura United, Jaimerson Xavier menjadi lawan yang sulit ditaklukan sampai dengan saat ini.

Kedua pemain tersebut memang pernah dipersatukan dalam tim yang sama di Persija Jakarta pada tahun 2018 lalu.

Baca: Duet Moncer Bomber Persija Marko Simic dan Striker Persib Wander Luiz Hampir Tercipta di Klub Ini

Baca: Marko Simic Ukir Catatan Unik Saat Persija Juara Liga 1 2018

Bek Persija Jakarta, Jaimerson Xavier, merayakan golnya ke gawang PSIS Semarang dalam pertandingan lanjutan Liga 1, Jumat (20/4/2018). (Dok. Media Persija)

Bahkan, berkat kegemilangan keduanya berhasil mengantarkan tim Macan Kemayoran meraih gelar juara Liga 1 2018.

Hubungan baik yang terjalin dari keduanya membuat Marko Simic merasa canggum ketika berhadapan di lapangan.

"Sejauh ini (lawan tersulit) yang pernah dihadapi adalah Jaime (Jaimerson Xavier), karena kami berteman baik," kata Simic dalam wawancara dengan apparel Juara.

Penyerang berkebangsaan Kroasia itu menilai, ketika menghadapi teman baik di lapangan adrenalinnya akan berbeda di atas lapangan.

"Sangat sulit untuk menghadapi seorang pemain yang memiliki hubungan sangat baik denganmu. Ketika bertemu dia (Jaimerson), itu adalah duel yang sangat emosional karena kami bermain sebagai lawan," ujar Simic.

Baca: Legenda Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, Pilih Latih Timnas Indonesia Ketimbang Jadi Ketum PSSI

Baca: Gelandang Persija Rayakan Lebaran Hanya dengan Keluarga Dekat Ikuti Anjuran Pemerintah

Striker Persija Jakarta, Marko Simic (putih), berduel dengan bek Madura United, Jaime Xavier (merah). Laga Madura United vs Persija Jakarta yang dihelat di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Jumat (16/8/2019), berakhir dengan skor 2-2. (KOMPAS.com/SUCI RAHAYU)

Lebih lanjut, menurut Simic, sosok Jaime merupakan pemain bertahan yang memiliki kemampuan bagus dan dilengkapi dengan kualitas mumpuni.

"Dia adalah pemain yang sangat bagus dan kuat. Jadi, sangat sulit ketika saya bermain melawannya," tutup mantan pemain Melaka United tersebut.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Buas di Depan Gawang, Marko Simic Ungkap Sosok Bek Tangguh di Lapangan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini