News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Prediksi Liga Spanyol Real Madrid vs Eibar: Usung Misi yang Sama Namun Beda Tujuan

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Baik Real Madrid dan Eibar akan mengusung misi yang sama untuk memperoleh tiga poin, bedanya kedua tim menggunakannya untuk tujuan berbeda.

TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid dan Eibar diprediksi memiliki misi yang sama untuk meraih tiga poin, namun dipastikan beda tujuan.

Pertandingan lanjutan Liga Spanyol pekan 28 antara Real Madrid vs Eibar akan tersaji di Alfredo Di Stefano Stadium, Senin (15/6/2020) dini hari nanti.

Kedua tim diprediksi mengusung tiga poin dalam pertandingan nanti.

Pemain depan Real Madrid asal Prancis, Karim Benzema (kanan) merayakan golnya ke gawang Real Betis bersama rekannya, pemain belakang asal Brasil, Marcelo (tengah) dalam laga lanjutan Liga Spanyol antara Real Betis kontra Real Madrid di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Spanyol, Senin (9/3/2020) dini hari WIB. Hasil akhir pertandingan, El Real takluk 1-2 dari tim tuan rumah. AFP/Cristina Quicler (AFP/Cristina Quicler)

Baca: Statistik Menawan Zinedine Zidane Jelang Caps ke-200 Bersama Real Madrid

Baca: Real Madrid vs Eibar Liga Spanyol, Zidane Tak Permasalahkan Aturan Baru

Bedanya baik Real Madrid dan Eibar membutuhkan poin penuh guna tujuan yang berbeda.

Real Madrid membutuhkan tambahan poin maksimal guna menempel perolehan angka dengan  Barcelona.

Jika Los Galacticos tak ingin ketinggalan dalam perburuan trofi Liga Spanyol musim ini, memenangkan pertandingan merupakan hasil yang wajib bagi tim besutan Zinedine Zidane.

Sedangkan untuk Eibar, mereka membutuhkan tiga poin guna menjauhi zona degradasi.

Tim besutan Jose Luis Mendilibar saat ini menempati posisi ke-16 dengan koleksi 27 poin.

Mereka hanya berselisih dua poin dengan penghuni zona merah, Mallorca.

Pun jika berkaca pada kondisi kedua tim di lima pertandingan terakhirnya, baik Real Madrid dan Eibar tak dalam kondisi yang apik.

Karim Benzema dkk hanya sanggup membukukan satu kemenangan, sekali hasil imbang, dan tiga laga lainnya berakhir kekalahan.

Catatan lebih buruk juga dimiliki oleh tim tamu.

Eibar hanya mampu menghasilkan satu kemenangan, dan empat laga sisa lainnya berujung kekalahan.

Tentu saja tambahan tiga poin bisa menjadi pembangkit motivasi tiga tim guna melanjutkan pertandingan sisa di musim ini.

Bagi Real Madrid, jika mereka tak ingin ketinggalan dari sang rival, maka konsistensi penuh haruslah di jaga di setiap pertandingannya.

Saat ini Real Madrid berselisih lima poin dengan Barcelona yang berada di puncak klasemen.

Azulgrana berhasil memperlebar margin poin dengan Madrid setelah dini hari tadi mengalahkan Mallorca di kandangnya dengan skor 0-4.

Zinedine Zidane selaku pelatih kepala Real Madrid mengakui bahwa anak asuhnya dalam kondisi siap tempur.

Baik itu dari segi mental maupun fisik pemainnya.

Baca: Jadwal Bola Malam Ini: Liga Spanyol, Real Madrid & Atletico Madrid Tempel Barcelona di Klasemen

Baca: Hasil & Klasemen Liga Spanyol: Benamkan Mallorca, Barcelona Kokoh di Puncak Jauhi Real Madrid

" Kami telah berlatih dengan sangat baik dari segi fisik, saya sama sekali tidak memiliki keraguan akan hal itu, dan kami siap untuk memulai kembali kompetisi, dan itulah yang paling penting," terang pria asal Prancis, seperti yang dikutip dari laman resmi klub.

Disinggung mengenai pemain yang akan absen, Zidane tak terlalu memusingkannya.

Menurutnya, pemain yang kerap berada di bangku cadangan memiliki kualitas dan kapasitas yang tak kalah bagusnya.

"Kami memiliki 3-4 pemain yang sedang mengalami cedera."

"Semua pemain lain yang siap turun berada dalam kondisi yang fit dan saya yang akan memilih. Yang positif adalah bahwa semuanya akan berada dibangku dan itulah yang saya sukai, dapat mengandalkan semuanya," tambahnya menjelaskan.

Di laga melawan Eibar, kemungkinan besar Zidane akan menurunkan skuat terbaiknya.

Lini serang akan kembali hidup dengan hadirnya Eden Hazard yang akan berduet engan Isco untuk membantu Karim Benzema sebagai ujung tombak.

Di lini tengah, gelandang muda asal Uruguay, Federico Valverde bakal kembali menjadi andalan bertandem dengan dua seniornya Casemiro dan Toni Kroos.

Lalu untuk ini belakang, duet Raphael Varane dan sang kapten Sergio Ramos akan menjadi jantung pertahanan Los Blancos.

Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Eibar:

Real Madrid (4-3-3):

Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Mendy; Casemiro, Kroos, Valverde; Isco, Hazard, Benzema

Eibar (4-4-2):

Dmitrovic; Arbilla, Oliveira, Bigas, Cote; Leon, Diop, Cristoforo, Orellana; Enrich, Charles.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini