News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Persikabo 1973 Gelar Latihan Bersama Minggu Depan kata Andy Setyo

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Andy Setyo ketika joging dan bersepeda

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne

TRIBUNNEWS.COM, CIBINONG - Pemain belakang Persikabo 1973, Andy Setyo terus mempersiapkan dirinya dalam menyambut digulirkannya kembali Liga 1 2020 pada Oktober mendatang.

Andy menjelaskan bahwa dirinya terus menggenjot fisiknya agar tetap dalam performa maksimal seperti sebelum dihentikannya Liga 1 2020 akibat virus corona.

Lebih lanjut, Andy tak sabar untuk segera bergabung bersama tim berjuluk Laskar Padjajaran untuk berlatih bersama dan mengembalikan soliditas tim.

"Persiapan yang pastinya mengembalikan fisik, dan mengembalikan kekompakan tim ini lagi. Apalagi kita sudah tidak berlatih bersama tim sekitar tiga bulan ya," paparnya.

Sementara itu, Andy mengaku bahwa tim Persikabo 1973 akan mulai latihan perdana pada pekan depan.

Kendati demikian, Andy masih menunggu kabar resmi terkait latihan perdana yang diumumkan tim pelatih.

"Info drari beberapa rekan pemain dan ofiisial katanya latihan tgl 6 bulan Juli ini. Tapi saya menunggu informasi resmi terlebih dahulu," paparnya.

Jika kompetisi Liga 1 2020 kembali bergulir, PS Tira Persikabo dipastikan berada di posisi ke-10 klasemen sementara dengan mengumpulkan empat angka dari tiga laga yang baru dimainkan.

Pada laga perdana yang dihelat di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, tim berjuluk Laskar Padjajaran takluk 0-2 atas Arema FC.

Kemudian, tim besutan Igor Nikolayevich Kriushenko berhasil menahan imbang tuan rumah PSS Sleman tanpa gol di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Lalu, dilaga terakhir, Abduh Lestaluhu Dkk mampu mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 3-1 di Bumi Tegar Beriman.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini